Saat itu, Persib menjamu Dewa United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (15/7/2023). Persib tertinggal 1-2 dari Dewa United jelang pertandingan berakhir. Namun, Persib mendapatkan tendangan bebas karena pemain Dewa United melakukan pelanggaran.
Ezra berhasil mencetak gol melalui tendangan bebas. Gol Ezra itu dicetak pada menit 90+2. Dan, Ezra menjadi penyelamat Persib pada laga tersebut.
Tim High Performance Unit (HPU) dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) menobatkan gol tendangan bebas Ezra itu sebagai yang terbaik pada bulan Juli.
"Aku senang sekali untuk trofi gol terbaik, aku senang sekali untuk tiga poin Persib melawan RANS," kata Ezra, Senin (28/8/2023).
Ezra mengaku termotivasi untuk terus mencetak gol. Saat ini, Ezra baru mengemas satu gol dari sembilan laga yang dilakoninya.
Baca juga: Duet Jupe-Vlado yang Fenomenal di Persib |
"Tentu saja aku mau banyak gol atau aku mau gol terbaik lainnya. Tapi yang terpenting adalah tiga poin dan Persib harus terus naik," kata Ezra.
Pada musim lalu, Ezra hanya mencetak satu gol dari 22 laga. Pemain naturalisasi itu mengaku akan terus meningkatkan kemampuannya demi menambah pundi-pundi golnya di Liga 1. (sud/yum)