Indonesia kalah 1-2 dari Malaysia pada ajang AFF U-23 2023. Pemain Persib Robi Darwis tampil sebagai bek tengah pada laga tersebut.
Robi tampil sebagai bek tengah menemani Ferari dan Kadek Arel. Robi bermain konsisten hingga babak pertama. Saat itu Indonesia unggul lebih dulu berkat gol Sananta pada menit 28.
Baca juga: Prediksi Susunan Pemain PSIS Vs Persib |
Namun, Malaysia berhasil membalikkan keadaan. Dua gol Malaysia tercipta pada menit 54 dan 62. Kemudian, pada menit 72, Robi Darwis ditarik keluar digantikan Muhrom. Laga yang digelar di Rayong Provincial Stadium, Thailand, itu pun berakhir dengan kekalahan bagi Indonesia.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Robi Darwis buka suara terkait debutnya bersama Timnas U-23. "Tentunya sangat senang sekali bisa bermain, apalagi bermain di menit awal," kata Robi Darwis, Sabtu (19/8/2023).
Robi Darwis mengaku masih harus mengevaluasi permainannya. Gelandang bertahan Persib itu bakal lebih fokus untuk bermain hingga menit akhir lantaran Robi mendapatkan tugas berbeda. Ia turun sebagai bek, bukan sebagai gelandang.
"Kalau Robi sendiri sih ini jadi tugas untuk menjaga pertahanan. Robi juga semaksimal mungkin untuk bekerja, kalau bisa lebih dari 100 persen ya Robi bekerja lebih dari 100 persen untuk meraih kemenangan. Tapi pada akhirnya memang hasil kurang memuaskan, ya mungkin belum rezekinya," katanya.
Baca juga: Head to Head PSIS Semarang Vs Persib Bandung |
Robi Darwis ingin Indonesia segera bangkit menatap laga selanjutnya melawan Timor Leste. Robi Darwis menargetkan kemenangan saat melawan Timor Leste.
"Kita optimis meraih tiga poin dan memaksimalkan pertandingan juga. Semoga kita ada rezekinya untuk lanjut ke babak selanjutnya," katanya.