Timnas Indonesia U-22 berhasil meraih emas di SEA Games 2023 Kamboja. Pelatih Persib Bandung Luis Milla pun mengapresiasi capaian timnas.
Luis Milla mengaku, bangga dengan hasil positif yang diraih Indonesia. Indonesia yang sebelumnya tak mampu meraih medali emas selama 32 tahun, akhirnya bisa mematahkan rekor buruk tersebut.
"Saya merasa sangat senang dengan hasil yang didapat oleh timnas Indonesia, yang berhasil keluar sebagai juara," kata Luis Milla kepada awak media, Kamis (18/5/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Luis Milla menilai emas yang diraih timnas Indonesia di SEA Games 2023 itu menjadi bukti kinerja positif PSSI. Terlebih lagi, Luis Milla mengaku senang dengan munculnya talenta muda di skuad Garuda.
"Saya rasa PSSI sudah bekerja dengan sangat bagus. Dan, para pemain muda yang muncul juga punya talenta bagus. Ini merupakan hal yang bagus tentunya," ucap Luis Milla.
Pelatih asal Spanyol itu mengatakan PSSI dan klub harus bersinergi. "Ini penting bagi PSSI dan klub untuk terus melanjutkan pekerjaan yang bagus ini," kata Luis MIlla.
Sekadar diketahui, Indonesia berhasil mengalahkan Thailand di babak final SEA Games 2023 di Stadion Olimpiade Kamboja, Selasa (16/5/2023). Indonesia menang 5-2 atas Thailand. Pemain Persib, Beckham Putra berhasil menyumbang satu gol dalam laga tersebut.