Modal Arema Kalahkan Persib di Pakansari

Liga 1

Modal Arema Kalahkan Persib di Pakansari

Bima Bagaskara - detikJabar
Rabu, 22 Feb 2023 12:30 WIB
Arema FC vs Persib Bandung.
Arema FC vs Persib Bandung. (Foto: persib.co.id)
Bogor -

Arema FC sudah siap menghadapi laga big match melawan Persib Bandung. Duel Arema vs Persib bakal digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis (23/2/2023) pukul 15.00 WIB. Dalam pertandingan nanti Persib bertindak sebagai tuan rumah meski laga digelar tanpa penonton.

Pelatih Arema Putu Gede menyatakan anak asuhnya sudah siap 100 persen menghadapi Persib. Putu mengatakan Arema punya modal berharga usai menang melawan Barito Putera di laga sebelumnya.

"Kami sangat siap untuk pertandingan besok, terutama secara mental, dan secara fisik juga, taktikal juga, karena setelah bermain dengan Barito ada sedikit motivasi yang meningkat ya, ya ini modal kita bermain hadapi Persib Bandung," kata Putu dalam pre match press conference di Stadion Pakansari, Rabu (22/2/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam pertandingan nanti, dua bomber Persib, David da Silva dan Ciro Alves bakal menebar ancaman untuk pertahanan Singo Edan. Dua penyerang asal Brasil ini bahkan telah mengemas 28 gol untuk Persib.

Meski begitu, Putu tidak terlalu memberi perhatian khusus kepada dua penyerang tersebut. Justru, Putu lebih mewaspadai taktik fleksibel yang diterapkan Luis Milla di laga nanti.

ADVERTISEMENT

"Perlu di garisbawahi kalau Persib bukan Ciro sama David da Silva, karena Persib ini terdiri dari beberapa pemain berkualitas juga, jadi semua patut diwaspadai," ucapnya.

"Taktikal dari Luis Milla juga mendukung kualitas Ciro dan David, itu yang membuat dua pemain itu bermain baik. Jadi itu yang akan diwaspadai, terutama produktivitas mereka dan taktikal Luis Milla yang sangat fleksibel pada saat pertandingan, itu yang sangat kami waspadai," tegasnya.

Pada putaran pertama, Arema kalah 1-2 melawan Persib. Saat itu, Arema sempat unggul lebih dulu melalui gol Dedik Setiawan sebelum Persib comeback dan mencetak dua gol dari kaki Beckham Putra dan David da Silva.

(bba/iqk)


Hide Ads