Persib Bandung menggelar latihan perdana setelah mengalami kekalahan melawan PSM Makassar. Latihan digelar di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Jumat (17/2/2023).
Dari pantauan detikJabar pukul 15.15 WIB, latihan dipimpin langsung Luis Milla. Semua pemain tampak hadir dalam latihan terbuka sore ini. Latihan diawali dengan sesi pemanasan.
Baca juga: Pesan untuk Erick Thohir |
Seluruh pemain Persib mengikuti latihan seusai arahan pelatih asal Spanyol tersebut. Sedangkan lima penjaga gawang, mendapat latihan khusus dari pelatih kiper Luizinho Passos.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara di sisi lapangan, Febri Hariyadi dan Arsan Makarin, menjalani latihan terpisah. Di latihan ini, tiga pemain yakni Robi Darwis, Kakang Rudianto dan Ferdiansyah tidak hadir. Ketiganya sudah bergabung untuk mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-20.
Selain latihan perdana usai kekalahan 1-2 atas PSM Makassar pada Selasa (14/2/2023) kemarin, latihan ini juga jadi persiapan Persib menghadapi laga berikutnya.
Persib bakal menantang tuan rumah RANS Nusantara FC pada pekan ke-25 Liga 1. Laga ini digelar di Stadion Pakansari, Bogor pada Minggu (19/2/2023) mendatang.
Melawan RANS Nusantara, Persib akan kembali diperkuat Daisuke Sato yang absen di laga sebelumnya karena akumulasi kartu. Sato menjadi pemain penting Persib sejak era pelatih Luis Milla.
Pemain berpaspor Filipina ini punya tugas khusus yakni memutus serangan-serangan lawan sebelum memasuki daerah pertahanan.
(bba/mso)