Dilansir dari detikSport, Manchester United menang 1-0 saat menjamu Omonia Nicosia di Old Trafford, Jumat (14/10/2022) dinihari WIB. Sejak awal laga, The Red Devils kesulitan membongkar pertahanan wakil Siprus itu.
Baca juga: Aubameyang Mulai On Fire Bersama Chelsea |
MU baru bisa mencetak gol di injury time lewat pemain pengganti Scott McTominay. Kemenangan tersebut membuat MU di kini menempati peringkat kedua klasemen Grup E dengan sembilan poin, terpaut tiga poin dari Real Sociedad yang sudah dipastikan lolos.
Wakil Inggris lainnya, Arsenal juga meraih kemenangan tipis atas Bodo/Glimt 1-0. Gol tunggal Bukayo Saka menjadi pembeda sekaligus menandai bahwa the Gunners masih 100 persen di tiga pertandingan pertamanya di Liga Europa.
Berkat tiga tambahan angka itu Arsenal berhak memuncaki klasemen Grup A usai mengemas sembilan poin, dua poin lebih baik ketimbang rival terdekatnya, PSV Eindhoven.
Sementara AS Roma, harus bermain imbang 1-1 melawan Real Betis. Bertandang ke Estadio Benito Villamarin, Giallorossi kebobolan lebih dahulu dari gol Sergio Canales di babak pertama sebelum Andrea Belotti menyamakan skor usai turun minum.
Dengan hasil itu Roma menduduki posisi ketiga Grup C setelah mendulang empat poin, tertinggal enam poin dari Betis dan tiga poin dari Ludogorets. Peluang lolos Roma akan ditentukan di dua partai terakhir kontra HJK (28/10), dan Ludogorets (4/11).
Hasil Liga Europa matchday 4:
Bodo/Glimt 0-1 Arsenal
AEK Larnaca 1-2 Fenerbahce
Dinamo Kiev 0-1 Rennes
Real Betis 1-1 AS Roma
Union Saint-Gilloise 3-3 Sporting Braga
Feyenoord 2-2 Midtjylland
Nantes 0-4 Freiburg
Qarabag 0-0 Olympiakos
PSV Eindhoven 5-0 Zurich
Ludogorets 2-0 HJK
Union Berlin 1-0 Malmo
Manchester United 1-0 Omonia Nicosia
Real Sociedad 3-0 Sheriff Tiraspol
Lazio 2-2 Sturm Graz
Trabzonspor 4-0 AS Monaco
Ferencvaros 2-1 Red Star Belgrade
Artikel ini telah tayang di detikSport dengan judul Hasil Liga Europa: MU dan Arsenal Menang Tipis, Roma Imbang (bba/orb)