Alasan Ketua Dewan Syuro PKB Sukabumi Dukung Ayep Zaki di Pilwalkot

Jawa Barat

Kenali Kandidat

Alasan Ketua Dewan Syuro PKB Sukabumi Dukung Ayep Zaki di Pilwalkot

Siti Fatimah - detikJabar
Sabtu, 09 Nov 2024 20:30 WIB
Cawalkot Ayep Zaki saat bertemu Dewan Syuro PKB Sukabumi
Cawalkot Ayep Zaki saat bertemu Dewan Syuro PKB Sukabumi (Foto: Istimewa)
Sukabumi -

Konstalasi politik jelang pelaksanaan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Sukabumi 27 November 2024 terus dinamis. Peralihan arah dukungan terhadap Pasangan Calon (Paslon) nampak terus terjadi.

Salah satunya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPC Kota Sukabumi. Partai berlambang bola dunia yang dikelilingi sembilan bintang diketahui merupakan salah satu partai pengusung pasangan calon nomor urut 1, Achmad Fahmi-Dida Sembada.

Ketua Dewan Syuro DPC PKB Kota Sukabumi, KH Ismail Zarkasih memutuskan untuk beralih dan memberikan dukungan kepada paslon nomor urut 2, Ayep Zaki dan Bobby Maulana. Dia menjelaskan, dukungan yang diberikan terhadap Ayep Zaki dan Bobby Maulana ini atas dasar personal atau individu masing-masing.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Secara peribadi, saya dan sebagian Dewan Syuro DPC PKB Kota Sukabumi, mendukung penuh Pak Ayep dan Pak Bobby untuk menjadi Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi 2025 - 2030," kata Ismail, Sabtu (9/11/2024).

Lebih lanjut, alasan Ismail mendukung Ayep Zaki dan Bobby Maulana lantaran mereka dinilai memiliki komitmen yang kuat untuk membangun komitmen yang kuat untuk membangun Sukabumi menjadi lebih baik.

ADVERTISEMENT

"Kami melihat, komitmen Pak Ayep dan Pak Bobby sangat kuat untuk menjadikan Sukabumi Baru di berbagai sektor, terutama perhatiannya terhadap bidang keagamaan," ujarnya.

"Terhadap keluarga besar dan simpatisan PKB di Kota Sukabumi, mudah-mudahan dapat memberikan dukungan ke paslon 02 Ayep Zaki dan Bobby Maulana. Meski secara kelembagaan, DPC PKB mengusung 01, namun hak progratif dalam menentukan pilihan tergantung hati nurani masing-masing," sambungnya.

Menanggapi dukungan tersebut, Calon Wali Kota Sukabumi nomor urut 2, Ayep Zaki mengaku bersyukur mendapat dukungan dari Ketua Dewan Syuro DPC PKB Kota Sukabumi dan jajarannya. Menurutnya, dukungan itu merupakan bentuk amanah bagi mereka.

"Dukungan Kiai Dewan Syuro DPC PKB Kota Sukabumi ini merupakan amanah bagi Ayep Zaki dan Bobby Maulana," ungkapnya.




(dir/dir)

Agenda Pilkada 2024

Peraturan KPU 2/2024 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024
2024
22 September 2024
Penetapan Pasangan Calon
25 September 2024- 23 November 2024
Pelaksanaan Kampanye
27 November 2024
Pelaksanaan Pemungutan Suara
27 November 2024 - 16 Desember 2024
Penghitungan Suara dan Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara

Hide Ads