Koalisi Tasik Mashlahat Deklarasi Paslon Ide untuk Pilbup Tasikmalaya

Jawa Barat

Kenali Kandidat

Koalisi Tasik Mashlahat Deklarasi Paslon Ide untuk Pilbup Tasikmalaya

Deden Rahadian - detikJabar
Senin, 26 Agu 2024 13:07 WIB
Deklarasi Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya, Dr. H. IWAN Saputra Dan Dede Muksit Aly ZA digelar di salah satu Hotel di Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Senin (26/8/24).
Deklarasi Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya, Dr. H. IWAN Saputra Dan Dede Muksit Aly ZA digelar di salah satu Hotel di Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Senin (26/8/24). (Foto: Deden Rahadian/detikJabar)
Tasikmalaya - Deklarasi pasangan calon bupati dan wakil bupati Tasikmalaya Iwan Saputra Dan Dede Muksit Aly ZA digelar di salah satu Hotel di Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Senin (26/8/24). Keduanya memiliki tagline Ide alias Iwan Dede.

Keduanya diusung Koalisi Tasik Maslahat yang terdiri dari dua Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional serta didukung delapan partai non parlemen. Partai non parlemen mulai dari PSI, Partai Gelora, Partai Umat, Partai Hanura, Partai Perindo, Partai Garuda, PKN dan Partai Buruh.

Selain membacakan deklarasi bersama, seluruh partai politik pendukung dan pengusung menandatangani piagam deklarasi. Tak hanya itu, pasangan calon bupati dan wakil bupati juga membubuhkan tanda tangan di Prasasti Koalisi Tasik Maslahat.

Di lokasi deklarasi, Ketua Partai Gokar, Eri Purwanto mengancam kader partai Golkar akan mencabut Kartu Tanda Anggotanya jika tidak mendukung Iwan saputra dan Dede Muksit Aly. Meski sempat gagal di pemilihan tahun Pilkada 2018-2024, Partai Golongan Karya Optmis Iwan Saputra dan Dede Muksit Aly bisa memenangkan kontestasi Pilkada tahun Periode 2024-2029.

"Urang Ikhlaskeun we (Mari kita Ikhlaskan saja), SK jatuh pada Iwan Saputra dan Dede Muksit. Kita yakin ini yang terbaik, Jika ada kader Golkar yang tidak mendukung Iwan Saputra maka saya minta KTA dikembalikan," ujar Eri Purwanto di hadapan pendukung pasangan Ide.

Ketua DPD PAN Kabupaten Tasikmalaya, Asep Zulfikli mengaku akan mensukseskan pencalonan Iwan Saputra dan Dede Muksit Aly. Meski awalnya sempat berkoalisi dengan Pasangan Calon Bupati Lain, Namun Keputusan DPD PAN pusat menugaskan untuk mengusung Iwan Saputra dan Dede Muksit Aly.

"Kami DPD PAN ditugaskan oleh DPD PAN untuk sampaikan surat keputusan. Kami seorang Prajurit tidak bertanya alasan berperang tapi ketika kami ditugaskan maka akan paling depan berjuang. Kami meminta pada seluruh kader PAN menangkan Iwan Dede," kata Asep Zulkfli.

Sementara itu, Calon Bupati Tasikmalaya Koalisi Maslahat, Iwan Saputra mengaku siap menghadirkan perubahan dan perbaikan Kabupaten Tasikmalaya ke depan.

"Melalui Koalisi Tasik Maslahat bagaimana Tasikmalaya yang unggul, maju dan sejahtera. Kita akan memenangkan Pilkada 2024. Salah satu hak yang ingin kita hadirkan di tengah masyarakat adalah perbaikan, sudah banyak hal yang baik dan berhasil harus dipertahankan. Tapi masih ada hal yang harus diperbaiki juga," kata Iwan Saputra.

Iwan Saputra menyoroti persoalan Infrastruktur yang belum memadai. Jalan dan jembatan salah satu Persoalan di Kabupaten Tasikmalaya.

"Kita harus kolaborasi pesantren besar sedang dan kecil. Pasangan Ide ingin tingkatkan peran serta pesantren dalam pembangunan. Meningkatkan ekonomi kerakyatan dan peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia. Peningkatan kualitas pelayanan dan mewujudkan tata kelolaan pemerintahan yang baik. Kita tahu 30 persen jalan kita masih rusak atau sekitar 350 dari 1000 kilometer, maka kami akan jadikan prioritas perbaikan Jalan dan Jembatan ini," kata Iwan Saputra pada pendukungnya.

Iwan pernah menjadi calon bupati periode 2018-2024. Kala itu berpasangan dengan Calon wakil Bupati Tasikmalaya, Iip Miftahul Faoz. Namun keduanya kalah oleh Pasangan Ade Sugianto dan Cecep Nurul Yakin yang jadi Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya petahana. (yum/yum)


Agenda Pilkada 2024

Peraturan KPU 2/2024 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024
2024
22 September 2024
Penetapan Pasangan Calon
25 September 2024- 23 November 2024
Pelaksanaan Kampanye
27 November 2024
Pelaksanaan Pemungutan Suara
27 November 2024 - 16 Desember 2024
Penghitungan Suara dan Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara

Hide Ads