Restoran dengan Konsep 'Salah Antar' di Jepang

Kabar Internasional

Restoran dengan Konsep 'Salah Antar' di Jepang

Sonia Basoni - detikJabar
Minggu, 10 Des 2023 00:05 WIB
Restoran Ini Sengaja Berikan Pesanan Makanan yang Salah ke Pengunjung
Restoran Ini Sengaja Berikan Pesanan Makanan yang Salah ke Pengunjung. (Foto: Site News)
Jakarta -

Sebuah restoran di Jepang punya konsep yang tak biasa. Di sini, pelayannya melakukan kesalahan.

Kesalahan yang dimaksud adalah pesanan yang diberikan kepada pengunjung. Simak ulasan lengkapnya!

Dikutip detikFood dari DailyMailUK belum lama ini, The Restaurant of Mistaken Orders di Tokyo ini memiliki konsep yang unik dan cukup menarik perhatian. Tujuannya untuk meningkatkan kepedulian pengunjung pada penyakit demensia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Konsep awal datang dari sutradara televisi asal Jepang bernama Shiro Oguni. Ia pertama kali mendirikan restoran pop-up ini di tahun 2017. Saat itu disuguhi pangsit bukannya burger seperti yang dia pesan ketika berkunjung ke panti jompo.

Awalnya Shiro sempat ingin protes tentang pesanan makanannya yang salah. Tapi dia mendapatkan ide untuk membuat restoran dengan konsep serupa, dimana orang-orang akan disajikan makanan yang tak sesuai dengan apa yang dipesan.

ADVERTISEMENT

Restoran berkonsep unik ini bisa dibilang cukup sukses, karena ada 37% pesanan pengunjung yang salah disajikan. Semua pelayan yang ada di restoran ini merupakan penderita demensia dan sudah lanjut usia.Karena itu para pengunjung yang mau makan di sana harus ekstra sabar dan lebih sigap melayani diri sendiri.

Meski pelayanannya yang buruk, tapi restoran ini tetap mendapatkan ulasan bagus dari pengunjung yang makan di sana.

Restoran Ini Sengaja Berikan Pesanan Makanan yang Salah ke PengunjungRestoran Ini Sengaja Berikan Pesanan Makanan yang Salah ke Pengunjung. (Foto: Site News)

Menurut Oguni, selain restoran ini meningkatkan kesadaran orang pada penyakit demensia yang membuat penderitanya menjadi pelupa, ia juga ingin mengajarkan kebaikan ke pengunjung, karena setiap orang memiliki permasalahan masing-masing.

"Kami ingin mengubah masyarakat untuk menjadi pribadi yang lebih santai dan baik. Jadi dengan demensia atau tanpa demensia, kita semua bisa hidup bersama dengan harmonis," ungkap Oguni.

Oguni percaya dengan para pelayan restorannya yang penderita demensia, dia bisa memberikan gambaran ke orang umum tentang penyakit demensia dan bagaimana kebaikan adalah kunci dari semua masalah.

"Kalian mungkin berpikir ini gila setelah mendengar bahwa restoran tidak bisa menyajikan pesanan makanan yang sesuai. Tapi kami pastikan meski makanan yang diterima salah, tapi rasa semua makanan di sini tetap enak," tulis keterangan situs restoran The Restaurant of Mistaken Orders.

Konsep ini berhasil membuat banyak orang di Tokyo jadi penasaran. Bahkan kebanyakan pengunjung tetap memberikan komentar bagus meski makanan mereka tidak sesuai.

Sebelumnya di Jepang ada banyak restoran dengan konsep hingga menu yang unik. Seperti restoran yang menyajikan menu kari kecoak hingga sashimi dari serangga.

Artikel ini telah tayang di detikFood dengan judul Restoran Ini Sengaja Berikan Pesanan Makanan yang Salah ke Pengunjung

(sob/orb)


Hide Ads