Janjian Tawuran, 9 Pelajar Diamankan di Sukabumi

Janjian Tawuran, 9 Pelajar Diamankan di Sukabumi

Siti Fatimah - detikJabar
Senin, 26 Feb 2024 17:45 WIB
Polisi saat melakukan pembinaan pada para siswa yang diamankan hendak tawuran
Polisi saat melakukan pembinaan pada para siswa yang diamankan hendak tawuran (Foto: Siti Fatimah/detikJabar)
Sukabumi -

Sembilan pelajar SMA/SMK di Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat ditangkap warga. Mereka ditangkap warga lantaran diduga hendak tawuran.

Peristiwa itu terjadi pada hari ini, Senin (26/2/2024) di Jalan Raya Sukaraja, Desa Pasirhalang, Kecamatan Sukaraja. Sembilan pelajar tersebut berasal dari dua kelompok sekolah berbeda asal Sukalarang dan Gegerbitung.

"Baru diamankan, awalnya mereka itu kumpul-kumpul aja janjian (pelajar) Sukalarang dengan (pelajar) Gegerbitung terus warga masyarakat lapor polisi langsung diamankan," kata Kapolsek Sukaraja Resor Sukabumi Kota Kompol Dedi Suryadi saat dikonfirmasi detikJabar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia mengatakan, peristiwa tawuran itu berhasil dicegah oleh warga. Selanjutnya, para pelajar itu diboyong ke Polsek Sukaraja untuk dimintai keterangan dan dilanjutkan dengan pemanggilan orang tuanya.

"Sembilan pelajar, tiga orang dari Gegerbitung dan enam orang dari Sukaralang. Mereka janjian by WhatsApp," ujarnya.

ADVERTISEMENT

"Kita panggil semua orang tuanya, gurunya agar mengantisipasi jangan sampai diulang kembali. Alhamdulillah baru terjadi, baru ketahuan kumpul-kumpul diperiksa, diamankan sebelum terjadi karena warga masyarakat Sukaraja respons tanggap untuk menanggulangi ini, perangkat juga ikut," sambungnya.

Saat diamankan, polisi tak menemukan alat atau senjata tajam. Pihaknya menduga mereka berencana melakukan tawuran dengan tangan kosong.

"Hasil interogasi anggota Serse tidak ada yang membawa senjata tajam (tapi) dengan tangan kosong. Nanti langkah berikutnya kepada sekolah dan orang tua untuk pembinaan," tutupnya.

(yum/yum)


Hide Ads