Ulah Onar Trio Pemabuk di Garut, Keroyok Polisi Berujung Bui

Round-up

Ulah Onar Trio Pemabuk di Garut, Keroyok Polisi Berujung Bui

Tim detikJabar - detikJabar
Kamis, 27 Apr 2023 07:45 WIB
Ilustrasi penganiayaan (dok detikcom)
Ilustrasi pengeroyokan (dok detikcom)
Garut -

Ada-ada saja ulah trio pemabuk asal Garut ini, mereka bikin resah warga saat mabuk di Pantai Santolo, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Polisi yang hendak mengamankan mereka malah dikeroyok.

Kasus pengeroyokan itu berlangsung pada Senin (24/4) malam. Polisi yang menjadi korban yakni Brigadir RA, anggota Sat Polairud Polres Garut.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, insiden terjadi saat Brigadir RA menerima laporan adanya sekelompok pemuda mabuk, yang meresahkan warga setempat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Korban sedang melaksanakan tugas, menerima informasi dari masyarakat adanya wisatawan yang meresahkan," kata Kapolsek Cikelet Iptu Usep Heryaman saat dikonfirmasi, Rabu (26/4/2023).

Saat kejadian, tiga pelaku dan beberapa temannya yang lain, tengah berwisata di Pantai Santolo. Mereka yang mabuk bikin resah warga setempat.

ADVERTISEMENT

Brigadir RA yang menerima laporan dari masyarakat langsung datang ke lokasi dan berupaya untuk mengamankan tiga pemuda mabuk itu. RA kemudian menggiring salah satu pelaku. Namun, pelaku itu langsung memukul RA bertubi-tubi.

Dua orang rekannya, yang berada di lokasi, turut memukuli RA. Warga setempat yang melihat kejadian itu kemudian langsung membantu RA.

Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro membenarkan kejadian tersebut. Menurut Rio, saat ini ketiganya sudah ditangkap.

"Sudah kita tangkap dan ditetapkan sebagai tersangka," ucap Rio kepada detikJabar.

(sya/yum)


Hide Ads