Kronologi 2 Pria Dibunuh di Jalan Sudirman Bandung

Kronologi 2 Pria Dibunuh di Jalan Sudirman Bandung

Wisma Putra - detikJabar
Rabu, 16 Nov 2022 19:05 WIB
Polisi menangkap pelaku pembunuhan dua pria di Jalan Sudirman Kota Bandung.
Polisi menangkap pelaku pembunuhan dua pria di Jalan Sudirman Kota Bandung. (Foto: Wisma Putra/detikJabar)
Bandung - Dua pria ditemukan tewas di Jalan Sudirman, Kota Bandung, tepatnya perbatasan Kota Bandung dan Kota Cimahi. Keduanya merupakan korban begal.

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung mengatakan, pihaknya menangkap dua pelaku bernama Gustav (19) dan Andri (20) di wilayah Kabupaten Cianjur.

"Kejadian pencurian dan kekerasan ini terjadi di Jalan Sudirman pukul 03.30 WIB," kata Aswin di Mapolrestabes Bandung, Rabu (16/11/2022).

Aswin mengatakan, sempat terjadi kejar-kejaran antara korban dan pelaku. Tepat di Jalan Sudirman, Kota Bandung, pelaku menendang motor korban sehingga korban terjatuh. Setelahnya, pelaku melakukan penusukan.

"Kronologinya korban jalan (menggunakan sepeda motor) berdua berboncengan. Di Jalan Sudirman dipepet pelaku. Dua orang membawa sajam, masing-masing satu orang bawa satu sajam. Memepet korban, menendang korban dan (korban) jatuh. Karena korban melawan kepada pelaku, pelaku menggunakan pisau dari pinggang dan menusuk masing-masing satu korban," katanya.

"Setelah jatuh kemudian dompet korban diambil dan motor korban diambil dan korban ditinggal di Jalan Sudirman," tambahnya.

Karena kejadian ini, warga melakukan pelaporan kepada Polsek Bandung Kulon dan pihak kepolisian langsung melakukan pengejaran.

"Pelaku berhasil ditangkap penyidik Polsek Bandung Kulon dan sekarang dalam proses penyidikan pasal pencurian dan kekerasan. Pasalnya adalah 365 KUHP dan 351 ayat 3 KUHP," katanya.

Sekadar diketahui, dua mayat ditemukan di Jalan Sudirman, tepatnya diperbatasan Kota Bandung dan Kota Cimahi, Rabu (16/11/2022) subuh. Korban diketahui bernama Muhammad Reza Satria (19) dan Galih Fauzi (22). Keduanya merupakan warga Jalan Pasantren, Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi. (wip/iqk)



Hide Ads