Aryanto Misel, warga Cirebon, Jawa Barat, memanfaatkan kulit singkong untuk fungsi pemadam api. Dia meracik alat pemadam api yang ramah lingkungan dan aman bagi kesehatan.
Menurut Aryanto, pada kulit singkong terdapat kandungan potasium sitrat yang diklaim bisa sangat efektif memadamkan api. "Keunggulan alat pemadam api dari kulit singkong ini adalah bisa memutus mata rantai reaksi pembakaran dan residunya juga bisa dijadikan sebagai pupuk untuk tanaman," kata Aryanto kepada detikJabar, belum lama ini.
Ada dua model alat pemadam api berbahan kulit singkong ini. Yaitu model tabung dan yang berbentuk bulat seperti bola.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Simak penampakan alat pemadam api dari kulit singkong hasil racikan Aryanto Misel. (Fotografer: Oni Syahroni/detikJabar)
(bbn/bbn)