PT Perkasa Sarana Propertindo yang beralamat di Jalan Tuparev Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, Jabar, membuka lowongan pekerjaan untuk posisi admin dan pengawas lapangan. Wargi Jabar lulusan S1 Teknik Sipil yang berminat bisa merapat.
Sekadar diketahui, PT Perkasa Sarana Propertindo merupakan perusahaan yang bergerak di bidang konsultasi manajemen properti, perencanaan umum, implementasi umum, serta pengembangan sumber daya manusia. Menurut informasi dari perusahaan, ada dua lowongan kerja (loker) yang dibuka, yakni posisi admin dan pengawas lapangan. Kesempatan ini ditujukan bagi para profesional yang ingin berkembang di industri konstruksi dan properti nasional.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Perusahaan yang berdiri sejak tahun 2018 ini sedang berupaya memperkuat tim operasional. Perusahaan mencari kandidat yang memenuhi kualifikasi sebagai berikut:
- Laki-laki atau perempuan
- Pendidikan minimal S1 Teknik Sipil
- Pengalaman kerja minimal dua tahun di bidang konstruksi
- Mampu membaca gambar teknis serta menghitung RAB/BOQ
- Menguasai AutoCAD (wajib); kemampuan Ms Project menjadi nilai tambah
- Memiliki kemampuan komunikasi, koordinasi, dan leadership yang baik
- Bersedia ditempatkan di lapangan
- Bersedia ditempatkan di daerah mana saja
Pendaftaran dibuka hingga 30 November 2025. Pelamar dapat mengirimkan lamaran melalui email ke: info@ptperkasasaranapropertindo.com, atau menghubungi nomor +62859-1095-91001.
Bagi wargi Jabar yang tertarik dan memenuhi syarat untuk segera mendaftar, serta ingin bergabung dalam pengembangan proyek-proyek konstruksi yang kompetitif silakan mendaftar.
(sud/sud)










































