Mimin Harmini (64) warga dari Dusun Pasir Benteng, Desa Negarawangi, Kecamatan Rancakalong, Kabupaten Sumedang, terpeleset ke dalam sumur. Mimin berhasil selamat usai petugas BPBD Sumedang mengevakuasinya dengan cepat.
Peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (6/9/2024) di kediaman Mimin sekira pukul 03.00 WIB. Saat itu, dari keterangan anaknya kepada petugas BPBD Mimin tengah mengambil air wudu untuk melaksanakan salat tahajud. Namun, Mimin terpeleset hingga akhirnya masuk ke dalam sumur.
"Kronologinya menurut keterangan dari anaknya bahwa sang ibu saat itu sedang di kamar mandi buat ngambil wudu terus korban terpeleset dan masuk ke dalam sumur," ujar Andri salah satu petugas BPBD Sumedang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Andri mengatakan, selang berapa menit kemudian Mimin pun berhasil dievakuasi dengan cara satu petugas terjun ke dalam sumur dan langsung mengangkat korban dibantu peralatan milik BPBD.
"Kami bersama dengan 7 anggota lainnya coba untuk evakuasi korban. Allhamdulilah evakuasi berlangsung baik dan lancar, dan korban berhasil selamat," katanya.
Dikatakan Andri, usai berhasil dievakuasi dengan selamat, Mimin sempat meringis kesakitan karena terbentur saat jatuh ke dalam sumur yang memiliki kedalaman 15 meter tersebut.
"Untuk kondisi korban sendiri saat kami datang ke lokasi memang meringis kesakitan karena mungkin terbentur atau hal lainnya sama kedalaman sumur kurang lebih 15 meter. Kami langsung membawa ke rumah sakit," pungkasnya.
(sud/sud)