Api melalap sebuah rumah di Kampung Cikarang, Desa Sukamukti, Kecamatan Waluran, Kabupaten Sukabumi, Jumat (28/6/2024) pagi. Pemilik rumah, Rosidin, dibawa ke RSUD Jampang Kulon karena alami luka bakar.
Informasi yang diperoleh dari detikJabar menyebutkan, api membuat rumah berangka kayu tersebut nyaris rata dengan tanah. Hingga saat ini, penyebab kebakaran masih belum diketahui.
"Korban atas nama Rosidin mengalami luka bakar nyaris di sebagian tubuhnya. Beliau ini pemilik rumah, saat api terbakar dia sedang di dalam rumah," kata Abudin, warga setempat, kepada detikJabar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Luka bakar yang diderita Rosidin cukup parah, terutama di bagian wajah, badan, dan kakinya. Untuk penyebab kebakaran, Abudin mengaku belum mengetahui.
"Penyebab api masih belum diketahui, warga sendiri sempat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Namun karena mayoritas rumah berbahan kayu, api cepat membesar," tutur Abudin.
(sya/mso)