Pemprov Jabar Tertibkan Ratusan Pemulung di TPA Sarimukti

Pemprov Jabar Tertibkan Ratusan Pemulung di TPA Sarimukti

Bima Bagaskara - detikJabar
Selasa, 31 Okt 2023 21:00 WIB
Penampakan gubuk-gubuk pemulung di atas gunungan sampah TPA Sarimukti yang kebakaran
Penampakan gubuk-gubuk pemulung di atas gunungan sampah TPA Sarimukti yang kebakaran. Foto: Whisnu Pradana/detikJabar
Bandung -

Ratusan pemulung yang menggantungkan hidupnya di TPA Sarimukti telah kembali beraktivitas usai peristiwa kebakaran hebat beberapa waktu lalu. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Jawa Barat meminta agar keberadaan pemulung di TPA Sarimukti bisa ditertibkan.

Sekretaris DLH Jabar Helmi Gunawan mengatakan jumlah pemulung di TPA Sarimukti diperkirakan mencapai 800 orang. Dari jumlah itu, 97 persen merupakan warga dari luar wilayah Kabupaten Bandung Barat, lokasi TPA yang jadi tujuan akhir sampah dari Bandung Raya.

"Pemulung juga semoga nggak banyak, sekarang kan 800 pemulung, bukan warga KBB, 97 persen dari luar kota," kata Helmi, Selasa (31/10/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Helmi menginginkan keberadaan pemulung di TPA Sarimukti bisa ditertibkan. Tujuannya agar aktivitas pemulung di sana tidak mengganggu proses pembuangan sampah ke TPA Sarimukti.

"Itu semua ditertibkan. Karena pas awal kebakaran kosong, kemarin ada lagi ini kita harus jaga jangan sampai mengganggu kegiatan lagi," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Lebih lanjut, Helmi menuturkan keberadaan pemulung di TPA Sarimukti didasari belum maksimalnya proses pembuangan pemilahan sampah di hulu.

"Karena pada dasarnya mereka mengambil yang bernilai, artinya pengelolaan sampah di kabupaten dan kota kan tak berjalan baik. Masih ada yang bernilai di TPA Sarimukti. karena pemulungnya masih banyak, pemilahan di sumbernya belum efektif," ujarnya.

(bba/sud)


Hide Ads