Bakal capres Ganjar Pranowo sempat memposting foto berpelukan dengan penggagas Network For Ganjar Maruarar Sirait, di akun Instagramnya. Namun, foto itu kemudian hilang beberapa saat setelah diposting.
Menanggapi hal itu, Ganjar mengaku, belum mengetahui unggahan foto bersama Maruarar Sirait hilang. Dia bahkan baru tahu soal itu dari media.
Baca juga: Foto yang Hilang dari Instagram Ganjar |
"Saya belum tau, saya belum melihat malah tau dari media," kata Ganjar saat ditemui di Pondok Pesantren Cipasung, Selasa (10/10/23).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam kesempatan itu, politisi PDIP juga menyatakan, jika Maruarar Sirait adalah teman baiknya.
"Nggak (dihapus), itu teman saya, teman baik kok," ucap Ganjar sambil jalan.
Sebelumnya diberitakan, Ganjar Pranowo sempat memposting foto berpelukan dengan penggagas Network For Ganjar Maruarar Sirait di akun Instagramnya. Selang berapa jam, foto itu dihapus.
Foto Ganjar berpelukan dengan Maruarar dengan latar ribuan relawan Network For Ganjar diambil kemarin Minggu (8/10). Ganjar dan Maruarar bergantian membakar semangat relawan yang hadir di acara bertajuk 'Cirebon Guyub' ini.
"Surprise buat saya, saya ikut acara Bang Ara yang besar baru kali ini di Cirebon. Tetapi setiap ada acara selalu saya dikirimi video," begitu disampaikan Ganjar Pranowo di Jalan Siliwangi, Kota Cirebon, Jawa Barat.
(mso/mso)