Sejumlah kepala daerah di wilayah Jawa Barat bakal menanggalkan jabatannya di akhir 2023 ini, termasuk posisi Gubernur Jawa Barat yang selesai pada September mendatang.
Beberapa nama yang akan lengser sebagai kepala daerah yakni Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan pada bulan September, Bupati Sumedang Doni Ahmad Munir, Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, dan beberapa kepala daerah lainnya.
"Sudah waktunya, tidak hanya di Jabar saja. Tapi gubernur di Indonesia pun akan banyak kosong, hampir setengahnya. Para bupati dan walkot juga banyak selesai di akhir September," ujar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat ditemui di Kantor Pemda KBB, Senin (19/6/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat ini Pemprov Jabar sedang menggodok nama-nama yang bakal diusulkan menjadi penjabat (Pj) wali kota dan bupati. Nama-nama itu kemudian akan disampaikan ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
"Siapa yang akan jadi Pj itu kita sedang siapkan, kombinasi aspirasi dari DPRD, masukan provinsi, dan kadang-kadang ada masukan dari pemerintah pusat juga," kata Ridwan Kamil.
Nama yang diusulkan itu akan dikaji lagi oleh pemerintah pusat sebelum diputuskan siapa yang bakal memegang tampuk kepemimpinan daerah dalam kurun waktu setahun sampai Pemilu 2024 mendatang.
"Ujung keputusannya bukan di provinsi, tapi ujung keputusannya ada di pemerintah pusat dalam hal ini Kemendagri seperti di beberapa wilayah di Jabar yang sudah memiliki Pj," ujar Ridwan Kamil.
Bertepatan dengan perayaan HUT ke-16 Kabupaten Bandung Barat, Ridwan Kamil juga berpamitan lantaran akan habis masa jabatannya pada September mendatang.
"Di forum ini juga saya sekalian pamit, karena September akan selesai. Perhelatan politik 2024 kita doakan lancar. Siapapun yang terpilih nanti sudah ada takdirnya, maka kita jemput dengan cara yang baik," kata Ridwan Kamil.