2 Jenazah Ditemukan Tertimbun Longsor di Jalan Cianjur-Puncak

2 Jenazah Ditemukan Tertimbun Longsor di Jalan Cianjur-Puncak

Ikbal Selamet - detikJabar
Sabtu, 26 Nov 2022 15:05 WIB
Tim SAR Gabungan temukan duan jenazah korban longsor di titik Cugenang
Foto: Istimewa Tim SAR Gabungan temukan duan jenazah korban longsor di titik Cugenang
Cianjur -

Tim SAR gabungan kembali berhasil menemukan dua jenazah korban longsor pascagempa bumi Cianjur, Sabtu (26/11/2022). Namun kedua jenazah yang ditemukan di sekitaran sungai belum diketahui identitasnya.

Kasiop Basarnas Kapten Agung menjelaskan, jenazah pertama ditemukan di bawah tebing sebelum aliran sungai sekitar pukul 08.57 WIB, sedangkan jenazah kedua ditemukan di seberang sungai tepatnya di dekat mobil truk pada pukul 09.30 WIB.

"Hari ini kami temukan dua jenazah korban longsor. Kedua jenazah berjenis kelamin laki-laki," kata dia saat ditemui di lokasi longsoran di Jalan Cianjur-Cipanas, Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut dia, kedua jenazah tersebut sudah berhasil dievakuasi dan dibawa ke kamar jenazah RSUD Sayang Cianjur untuk diidentifikasi.

"Belum diketahui identitasnya, makanya langsung dibawa ke RSUD untuk diidentifikasi," kata dia.

ADVERTISEMENT

Agung menuturkan dari hari pertama kejadian hingga hari kelima, tercatat sudah 25 jenazah korban longsor pasca gempa bumi berkekuatan 5,6 magnitudo yang berhasil ditemukan dan dievakuasi tim SAR gabungan.

Menurutnya diduga masih ada jenazah yang masih tertimbun. Sekitar 100 pasukan pun diterjunkan untuk melakukan pencari.

"Diduga masih ada yang tertimbun. Tim SAR gabungan masih melakukan pencarian. Termasuk kita terjunkan anjing K9," kata dia.

(iqk/iqk)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads