Yuk! Lihat Kelinci Jumbo dari Dekat di Bandung

Yuk! Lihat Kelinci Jumbo dari Dekat di Bandung

Wisma Putra - detikJabar
Rabu, 14 Sep 2022 04:00 WIB
Peternakan kelinci German Giant di Lembang
Ilustrasi kelinci berukuran jumbo. (Foto: Whisnu Pradana/detikJabar)
Bandung Barat -

Detikers pernah melihat video viral di media sosial kelinci berukuran jumbo? Kelinci berjenis German Giant ini dibudidayakan di peternakan kelinci yang berada di Lembang, Bandung Barat.

Buat kalian yang ini berjumpa langsung dengan kelinci jumbo ini, Rabbit Brother menggelar meet and greet Giant Rabbit yang digelar di Cihampelas Walk.

Acara ini digelar pada 9-18 September 2022 mendatang di Area Green Park Cihampelas Walk.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di sini, pengunjung bisa bercengkerama langsung dengan kelinci jumbo tersebut. Bahkan bisa memegang hingga menggendongnya.

Selain itu, ada juga kelinci-kelinci kecil lucu yang dapat menghibur anak-anak. Tak hanya satu, jumlahnya banyak lho. Anda juga dapat langsung memberi makan kelinci ini dengan memberikan beragam sayuran salah satunya wortel.

ADVERTISEMENT

Seperti diketahui, meski umurnya baru enam bulan bobot kelinci ini antara 8 sampai 9 kilogram. Bobot dan ukuran kelinci yang didatangkan dari Eropa itu masih terus berkembang sampai usia dua tahun.

(wip/orb)


Hide Ads