Kabupaten Sukabumi menggelar rangkaian kegiatan untuk memperingati hari jadinya yang ke 152. Event ini diyakini Bupati Sukabumi Marwan Hamami mampu menggembirakan warga sekaligus promosi wisata Kabupaten Sukabumi.
Bupati Marwan mengatakan, hari jadi yang diperingati tahun ini Berbeda dengan tahun tahun sebelumnya. Biasanya hari jadi di pusatkan di wilayah ibu kota Palabuhanratu, saat ini rangkaian Hari jadi kabupaten Sukabumi ke 152 disebar di setiap titik wilayah
"Kegiatan rangkaian hari jadi kabupaten Sukabumi kita sebar di beberapa titik wisata, tujuannya adalah untuk mendongkrak promosi dan ekonomi pariwisata pasca pandemi covid supaya sektor pariwisata kembali menggeliat" ucap Marwan Hamami usai mendampingi kunjungan gubernur jawa barat Ridwan Kamil di pantai palangpang Geopark Ciletuh Palabuhanratu, Minggu (28/8)/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan rangkaian kegiatan tersebut, Marwan juga meminta kalangan milenial untuk menyebarkan unggahan yang berkaitan dengan hari jadi Kabupaten Sukabumi dan spot-spot keindahan pariwisata yang ada di Kabupaten Sukabumi.
"Tentu diharapkan bisa menjadi tren positif yang bisa dilakukan kalangan milenial, mencintai daerahnya dengan gaya mereka membuat unggahan spot pariwisata. Secara tidak langsung hal ini juga memancing wisatawan dalam dan luar negeri untuk berkunjung ke Kabupaten Sukabumi," ujar Marwan.
Dihubungi terpisah, Sekretaris dinas Komunikasi informatika dan persandian Herdy Somantri menjelaskan Bahwa harapan Bupati Sukabumi ini di realisasikan oleh panitia penyelengara yang di ketuai oleh Sekda Ade Suryaman
"Pak Bupati mengharapkan digelarnya berbagai event disetiap wisata maka kunjungan pariwisata akan meningkat dan itu akan menghidupkan perekonomiaan masyarakat pariwisata dan sekitarnya" ucap pria yang akrab disapa Bima tersebut.
Program pembangunan Pemerintah Kabupaten Sukabumi saat ini di arahkan pada sektor pariwisata dan agro sehingga langkah penyebaran event pada rangkaian Hari Jadi kabuapten Sukabumi di anggap efektif
"Kegiatan rangkaian hari jadi kabupaten Sukabumi ke 152 di mulai kemarin pada tanggal 27 Agustus hingga senin 30 September 2022 mendatang" singkatnya.
Menurut Bima 20 event dalam rangkaian kegiatan yang akan di gelar dalam rangka memeriahkan hari jadi Kabupaten Sukabumi yang ke 152 ini diantaranya;
1. Sabtu, 27 Agustus 2022, pemecahan rekor muri senam kesegaran jasmani (skj) pelajar (target 1 juta siswa sd/smp/sma sederajat lapangan Cangehgar
2. Sabtu, 27 Agustus 2022,fishing tournament 2022 bupati cup badong wisata pancing Palabuhanratu, tambat labuh dermaga ppnp, Palabuhanratu
3. Kamis, 1 September 2022, tournamen mancing kolam ikan, uptd. bbi cimaja
4. Sabtu, 3 September 2022, touring merdeka ngabumi, star : pendopo Palabuhanratu -ujung genteng.
5. Minggu, 4 September 2022. peresmian revitalisasi destinasi wisata (dtw ) curug sodong.
6. Sabtu, 3 September 2022, penanaman 1.520.000 juta pohon di wilayah kab Sukabumi
7. Minggu, 4 September 2022, lomba lari 5k virtual, senam bersama, dordar dan santunan yatim piatu dari komunitas lari kokojorun Palabuhanratu, lapangan Cangehgar Palabuhanratu
8. Selasa, 6 September 2022 pekan gemar makan ikan (forikan) , galeri makanan ikan (culinery night) dan produk ikan, pameran ikan hias di lapangan Cangehgar
9. Rabu, 7 September 2022 upacara peringatan HUT Pramuka ke-61 tingkat kwarcab, lapangan disdik
10. Kamis, 8 September 2022 jalan sehat gebyar senam gurilaps; lapang Cangehgar
11. Kamis, 8 September 2022 lomba senam gurilapss tempat, gor venue tinju Palabuhanratu
12. Jum'at, 9 September 2022 isbad nikah terpadu 152 pasangan mesjid agung Palabuhanratu
13. Jum'at, 9 September 2022 Sukabumi award 2022 aula setda palabuhanrtu
14. Jum'at, 9 September 2022 tasyakur bi'nikmah mesjid agung palabuhanrtu
15. Sabtu, 10 September 2022 upacara hari jadi kabupaten
16. Sabtu, 10 September 2022 rapat paripurna DPRD kabupaten Sukabumi
17. Sabtu, 10 September 2022 penutupan Sukabumi expo dan pagelaran wayang golek lapang parkir
18. Minggu, 11 September 2022 festival bunga hias, pendopo Palabuhanratu
19. Rabu,14 September festival bonsai nasional lapang Cangehgar
20. Senin, 15- 30 gebyar perlombaan dan gebyar pelayanan kegiatan perangkat daerah dan penanaman pohon di wilayah aliran DAS (daerah aliran sungai) cimandiri
(sya/yum)