Tabrakan Beruntun di Bali, 1 Pejalan Kaki Tewas dan 8 Orang Luka

Kabar Nasional

Tabrakan Beruntun di Bali, 1 Pejalan Kaki Tewas dan 8 Orang Luka

Tim detikBali - detikJabar
Sabtu, 18 Jun 2022 17:22 WIB
Tabanan -

Bus pariwisata menyeruduk 12 kendaraan di Kabupaten Tabanan, Bali. Satu orang tewas dan delapan lainnya terluka akibat insiden tabrakan beruntun itu.

Dikutip dari detikBali, Kecelakaan maut di jalur Denpasar-Singaraja itu berlangsung Sabtu (18/6/2022), sekitar pukul 11.15 WITA. "Untuk korban ada sembilan orang. Delapan orang luka ringan. Satu orang meninggal dunia. Korban meninggal ini pejalan kaki," kata Kasat Lantas Polres Tabanan AKP Kanisius Franata.

Kanisius menjelaskan bus pariwisata bernomor polisi B-7134-WGA menabrak sejumlah kendaraan. "Ada 12 kendaraan termasuk mobil dan motor," ucapnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Polisi masih mengumpulkan keterangan saksi dan sopir bus untuk mengetahui kronologi serta penyebab tabrakan beruntun itu. "Untuk kronologinya belum bisa kami jelaskan. Kami masih melakukan pemeriksaan terhadap sopir dan saksi-saksi," kata Kanisius.

Saksi di lokasi kejadian, I Wayan Mager mengatakan, bus itu zig-zag dari arah Nedugul menuju Denpasar. Bus berkelir oranye itu melaju di jalan turunan dan menabrak mobil dan motor.

ADVERTISEMENT

"Katanya ada 12 (kendaraan) yang kena. Tapi saya tidak lihat langsung. Saya langsung lemas. Keras bunyinya. Sampai pohon (perindang) rebah," kata Mager.

(bbn/bbn)


Hide Ads