Jalur Garut-Bandung Kembali Lancar Usai Dihantam Longsor

Jalur Garut-Bandung Kembali Lancar Usai Dihantam Longsor

Hakim Ghani - detikJabar
Senin, 04 Apr 2022 12:22 WIB
Jalur Garut-Bandung.
Jalur Garut-Bandung. (Foto: Istimewa)
Garut -

Longsor terjadi di Jalan Raya Talegong, Garut hingga memutus akses utama Garut-Bandung via Pangalengan, Minggu (3/4/2022) malam. Saat ini, material longsor sudah berhasil dievakuasi dan jalanan bisa dilalui lagi.

Longsoran tebing itu terjadi di kawasan Jembatan Awisuti, Citalegong, Kecamatan Talegong, Garut. Camat Talegong Frederico Fernandez mengatakan, material longsor yang menutup jalan sudah berhasil dievakuasi.

"Evakuasi berlangsung malam tadi, saya monitor sampai jam 1 sudah bisa dilalui. (Sejak) pagi ini saya pastikan jalanan sudah bisa dilalui lagi," kata Frederico dikonfirmasi detikJabar, Senin (4/4/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Longsoran tebing terjadi usai hujan deras mengguyur kawasan tersebut sejak Minggu siang. Frederico mengatakan, longsor pertama kali terlihat dan dilaporkan masyarakat sekitar pukul 17.00 WIB.

Longsor tebing tersebut berdampak besar. Sebab, material longsor menimbun seluruh badan Jalan Raya Talegong, yang merupakan akses utama penghubung Garut-Bandung via Pangalengan.

ADVERTISEMENT

Frederico menjelaskan, akibat longsor tersebut, selain memutus akses menuju Pangalengan, jalur menuju Pantai Rancabuaya juga terputus total. "Alat berat cepat datang dan evakuasi bisa cepat dilakukan," ungkap Frederico.

Frederico mengimbau agar masyarakat yang melintasi jalur selatan Garut, khususnya kawasan Talegong untuk berhati-hati. Daerah selatan Garut yang didominasi kontur pegunungan rawan longsor ketika hujan deras.

"Yang melintas di jalur selatan saat hujan hati-hati. Kita imbau untuk waspada," tutup Frederico.

(ors/mso)


Hide Ads