Tafsir Surat Al-Isra' Ayat 30 - detikHikmah

Kembali ke daftar surah

Tafsir Quran Surat Al-Isra' Ayat 30

Memperjalankan Malam Hari (111 Ayat)
Source by
اِ[gu[نّ]]َ رَبَّكَ يَ[qa[بْ]]سُطُ الرِّزْقَ لِمَ[gu[نْ يّ]]َ[iq[شَاۤء]]ُ وَيَ[qa[قْ]]دِرُ ۗاِ[gu[نّ]]َهٗ كَانَ بِعِبَادِهٖ خَبِيْ[iq[رً]]ا[iq[ۢ ب]]َصِيْرًا ࣖ ٣٠
Inna rabbaka yabsu¯ur-rizqa limay yasy±'u wa yaqdir(u), innahµ k±na bi‘ib±dih³ khab³ram ba¡³r±(n).
Sesungguhnya Tuhanmu melapangkan rezeki bagi siapa yang Dia kehendaki dan menyempitkan (-nya bagi siapa yang Dia kehendaki). Sesungguhnya Dia Mahateliti lagi Maha Melihat hamba-hamba-Nya.
Tafsir
Sebab utama sifat kikir manusia adalah karena takut terjerumus ke dalam kemiskinan. Ayat ini mengingatkan bahwa sungguh, Tuhanmu melapangkan rezeki bagi siapa yang Dia kehendaki untuk dilapangkan rezekinya dan menyempitkannya kepada siapa yang Dia kehendaki untuk disempitkan rezekinya; sesungguhnya Dia Maha Mengetahui segala sesuatu, Maha melihat akan hamba-hambanya. Dia memberikan kepada hamba-Nya segala sesuatu yang menjadi kebutuhan dan kemaslahatannya apabila ia menjalani sebab-sebab untuk mendapatkannya.