Universitas Gadjah Mada (UGM) masih membuka pendaftaran mahasiswa baru lewat jalur mandiri. Menurut laman resminya, masih ada tiga jalur mandiri UGM 2025 yang bisa kamu ikuti.
Setiap tahunnya, UGM membuka pendaftaran mahasiswa baru melalui jalur nasional, SNBP dan SNBT, serta jalur mandiri. Jalur mandiri biasanya dibuka setelah periode jalur nasional selesai. Oleh karena itu, mahasiswa yang masih belum beruntung melalui jalur SNBP dan SNBT bisa mencoba peruntungan pada jalur mandiri ini.
Terdapat tiga jalur mandiri UGM yang masih dibuka, yakni Penelusuran Bibit Unggul Tidak Mampu (PBUTM), Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi (PBUB), dan UM UGM Computer Based Test (UM UGM CBT).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Apa saja syarat dari ketiga jalur ini? Berikut penjelasannya.
3 Jalur Mandiri UGM 2025 yang Masih Dibuka
1. Penelusuran Bibit Unggul Tidak Mampu (PBUTM) 2025
Jalur PBUTM 2025 adalah jalur seleksi yang dibuka untuk calon peserta dengan kemampuan akademik tinggi dan mempunyai prestasi, namun terkendala keterbatasan ekonomi.
Syarat PBUTM 2025 adalah:
- Sedang menempuh kelas terakhir SMA/MA/SMK/sederajat atau Paket C yang akan lulus pada tahun berjalan dengan umur maksimal 25 (dua puluh lima) tahun (per 1 Juli pada tahun berjalan)
- Memiliki surat keterangan sedang menempuh kelas 12 (dua belas) atau surat keterangan lulus bagi calon peserta yang berada di kelas terakhir SMA/MA/SMK/sederajat atau Paket C yang sekurang-kurangnya memuat informasi jati diri dan foto terbaru yang dibubuhi cap/stempel dari sekolah/lembaga penyelenggara Paket C yang sah.
Jadwal PBUTM 2025
Pendaftaran: 6 Mei-10 Juni 2025 Pukul 15.00 WIB
Pengumuman: 19 Juli 2025
2. Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi (PBUB) 2025
Jalur PBUB 202 merupakan jalur seleksi yang diperuntukkan bagi siswa pemenang/juara lomba di bidang olahraga, seni, dan IPTEK (Ilmu Pengetahuan dan Teknologi) sesuai Program Studi yang dipilih. Tingkat kejuaraan yang diakui adalah kejuaraan tingkat provinsi, nasional, maupun internasional dan/atau kejuaraan yang diselenggarakan oleh UGM, dibuktikan dengan sertifikat/piagam kejuaraan.
Syarat PBUB 2025 termasuk:
- Sedang menempuh kelas terakhir SMA/MA/SMK/sederajat atau Paket C yang akan lulus pada tahun berjalan dengan umur maksimal 25 (dua puluh lima) tahun (per 1 Juli pada tahun berjalan)
- Kelulusan SMA/MA/SMK/sederajat 1 (satu) tahun terakhir atau lulusan Paket C dalam 1 (satu) tahun terakhir dengan umur maksimal 25 (dua puluh lima) tahun (per 1 Juli pada tahun berjalan)
- Memiliki prestasi akademik baik dan konsisten
- Memiliki surat keterangan sedang menempuh kelas 12 (dua belas) atau surat keterangan lulus bagi calon peserta yang berada di kelas terakhir SMA/MA/SMK/sederajat atau Paket C yang sekurang-kurangnya memuat informasi jati diri dan foto terbaru yang dibubuhi cap/stempel dari sekolah/lembaga penyelenggara Paket C yang sah; atau
memiliki ijazah bagi calon peserta lulusan SMA/MA/SMK/sederajat atau lulusan Paket C dalam 1 (satu) tahun terakhir.
Jadwal PBUTM 2025
Pendaftaran: 6 Mei-10 Juni 2025 Pukul 15.00 WIB
Pengumuman: 19 Juli 2025
3. UM UGM Computer Based Test (UM UGM CBT) 2025
UM UGM -Computer Based Test (UM UGM CBT) adalah jalur seleksi yang menggunakan kombinasi nilai/skor UM UGM CBT yang diselenggarakan oleh UGM dan nilai/skor UTBK. Jalur seleksi ini akan menyaring siswa melalui mata ujian Tes Kemampuan Dasar Umum, Tes Potensi, dan Tes Kemampuan Akademik (dua mata pelajaran pendukung sesuai program studi tujuan).
Syarat UM UGM CBT adalah:
- Sedang menempuh kelas terakhir SMA/MA/SMK/sederajat atau Paket C yang akan lulus pada tahun berjalan dengan umur maksimal 25 (dua puluh lima) tahun (per 1 Juli pada tahun berjalan)
- Lulusan SMA/MA/SMK/sederajat 2 (dua) tahun terakhir atau lulusan Paket C dalam 2 (dua) tahun terakhir dengan umur maksimal 25 (dua puluh lima) tahun (per 1 Juli pada tahun berjalan)
- Memiliki prestasi akademik baik dan konsisten
- Memiliki surat keterangan sedang menempuh kelas 12 (dua belas) atau surat keterangan lulus bagi calon peserta yang berada di kelas terakhir SMA/MA/SMK/sederajat atau Paket C yang sekurang-kurangnya memuat informasi jati diri dan foto terbaru yang dibubuhi cap/stempel dari sekolah/lembaga penyelenggara Paket C yang sah; atau
memiliki ijazah bagi calon peserta lulusan SMA/MA/SMK/sederajat atau lulusan Paket C dalam 2 (dua) tahun terakhir.
Jadwal UM UGM CBT 2025
Pendaftaran: 6 Mei-10 Juni 2025 Pukul 15.00 WIB
Tes: 1-5 dan 7 Juli 2025 (Lokasi Yogyakarta) dan 7-12 Juli 2025 (Lokasi Jakarta)
Pengumuman: 19 Juli 2025
Itulah tiga jalur mandiri UGM 2025 yang masih membuka pendaftaran. Informasi lebih lanjut dapat dicek melalui https://um.ugm.ac.id/seleksi-mandiri-2025/.
(nir/faz)