5 Kampus Terfavorit SPAN PTKIN 2024, Teratas Ada di Bandung & Jogja

ADVERTISEMENT

5 Kampus Terfavorit SPAN PTKIN 2024, Teratas Ada di Bandung & Jogja

Novia Aisyah - detikEdu
Rabu, 03 Apr 2024 16:30 WIB
UIN Sunan Gunung Djati Bandung jadi PTKIN dengan peminat tertinggi di UM PTKIN 2022
UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Foto: Doc. uinsgd.ac.id
Jakarta -

Panitia seleksi penerimaan mahasiswa baru perguruan tinggi keagamaan Islam negeri (PTKIN) telah merilis hasil Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN) 2024. Terdapat lima PTKIN dengan pendaftar terbanyak.

Kampus yang menempati urutan pertama adalah Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung.

Menurut Rektor UIN Sunan Gunung Djati, Rosihon Anwar, perlu diteliti apa saja faktor yang mendorong para calon mahasiswa baru mendaftar di sana.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tapi, jati diri kampus ini yang sudah dikenal luas oleh masyarakat di Indonesia, saya kira menjadi salah satu faktornya. Sesuai dengan amanat Gus Men (Menag Yaqut Cholil Qoumas), kami terus melakukan branding untuk UIN Bandung. Team Humas yang super keren memiliki banyak andil dalam "memasarkan" UIN Bandung," ujarnya di Bandung pada Rabu (3/4/2024), dikutip dari rilis situs resmi Kemenag.

Universitas Terfavorit SPAN PTKIN 2024

  1. UIN Sunan Gunung Djati Bandung (32 program studi): 25.699 pendaftar
  2. UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (25 program studi): 25.573 pendaftar
  3. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta (30 program studi): 24.904 pendaftar
  4. UIN Imam Bonjol Padang (31 program studi): 16.383 pendaftar
  5. UIN Walisongo Semarang (27 program studi): 15.691 pendaftar.

Rektor UIN Sunan Gunung Djati mengatakan, dengan kampusnya menjadi perguruan tinggi terfavorit peserta pada SPAN PTKIN, hal ini juga menjadi tantangan untuk semakin memperbaiki tata kelola.

ADVERTISEMENT

"Mereka sudah mempercayai masa depan pendidikan tingginya di kampus kami. Tinggal bagaimana kami memelihara kepercayaan ini dengan sebaik-baiknya," kata dia.

Rosihon menyampaikan, pihaknya terus membenahi kampus di berbagai sektor, tak terkecuali transformasi digital. Mahasiswa baru nantinya akan langsung memperoleh akun SALAM, sehingga mereka akan dilayani dari sisi akademisnya.

"Mereka akan mendapatkan pelayanan yang mudah mulai administrasi awal perkuliahan sampai terakhir nanti mendaftar wisuda. Hanya satu akun untuk semua pelayanan akademik. One account for all," ungkapnya.

UM PTKIN 2024

Bagi peserta SPAN PTKIN yang tidak diterima, kalian masih memiliki kesempatan untuk mengikuti UM PTKIN 2024. Simak ketentuan dan jadwal pendaftarannya!

Syarat UM PTKIN 2024

  • Peserta yang boleh mendaftar adalah siswa pada satuan pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS/sederajat lulusan 2022, 2023, serta 2024.
  • Peserta lulusan 2022 dan 2023 wajib mempunyai ijazah atau surat keterangan lulus (SKL). Peserta lulusan 2024 wajib memiliki salah satunya, SKL atau pengumuman lulus/KTP/kartu siswa.
  • Peserta wajib mempunyai:

- Nomor induk siswa nasional (NISN)

- Email aktif dan dapat dihubungi

- Nomor WhatsApp yang aktif dan dapat dihubungi

  • Peserta melakukan pendaftaran secara mandiri melalui https://um.ptkin.ac.id/.
  • Peserta membayar biaya pendaftaran melalui bank yang sudah ditetapkan panitia nasional.
  • Peserta memilih maksimal 3 prodi pada PTKIN atau PTN.
  • Peserta memilih PTKIN atau PTN titik lokasi ujian.
  • Pendaftaran dinyatakan selesai jika peserta sudah melakukan finalisasi pendaftaran.

Cara Pendaftaran UM PTKIN 2024

  • Peserta mendaftar akun UM PTKIN. Pilih Daftar, bagi calon peserta yang mempunyai NISN, tetapi belum memiliki akun SPAN PTKIN. Username dan password akan didapat setelah mendaftar dan akan dikirimkan melalui email yang dipakai untuk mendaftar
  • Pilih Login dan gunakan username/NISN serta password
  • Lengkapi biodata secara online melalui https://um.ptkin.ac.id/ sampai memperoleh invoice, virtual account, informasi nominal yang harus dibayar, dan cara pembayarannya.
  • Calon peserta bisa melakukan pembayaran melalui Bank Mandiri atau bank lain dengan aturan:

- Jika melalui Bank Mandiri: pembayaran dapat dilakukan di seluruh teller kantor cabang Bank Mandiri, ATM Bank Mandiri, atau Livin by Mandiri dengan memperlihatkan atau memasukkan nomor VA/kode bayar.

- Jika membayar melalui selain Bank Mandiri, pembayaran dapat dilakukan di ATM bank lain dan transfer dengan nomor rekening tujuan ke virtual account melalui bank yang mendukung transfer melalui virtual account.

  • Peserta akan mendapatkan bukti pembayaran.
  • Peserta melanjutkan pendaftaran online di www.um.ptkin.ac.id dengan cara login kembali menggunakan NISN dan password. Kemudian, peserta bisa memilih prodi dan PTKIN atau PTN di lokasi ujian sampai cetak kartu peserta ujian.

Jadwal UM PTKIN 2024

  1. Pendaftaran dan pembayaran: 17 April 2024 pukul 08.00 WIB hingga 15 Juni 2024 pukul 15.00 WIB
  2. Finalisasi pendaftaran: 17 April 2024 pukul 08.00 WIB hingga 19 Juni 2024 pukul 15.00 WIB
  3. Cetak kartu ujian: mulai 21 April 2024 pukul 08.00 WIB
  4. Pelaksanaan ujian: 24 Juni-30 Juni 2024
  5. Pengumuman: 8 Juli 2024

Apakah PTKIN pilihan detikers termasuk dalam jajaran terfavorit SPAN PTKIN 2024? Jika belum lolos jalur ini, kalian masih berkesempatan ikut UM PTKIN ya!




(nah/pal)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads