Cara Registrasi Mahasiswa Baru Unpad Jalur SNBT 2023, Dibuka 24 Juni!

ADVERTISEMENT

Cara Registrasi Mahasiswa Baru Unpad Jalur SNBT 2023, Dibuka 24 Juni!

Devita Savitri - detikEdu
Kamis, 22 Jun 2023 09:30 WIB
Gedung Rektorat Unpad
Begini cara registrasi mahasiswa baru Unpad jalur SNBT 2023 yang akan dibuka mulai 24 Juni. Yuk simak! Foto: Gedung Rektorat Unpad (dok. Unpad)
Jakarta -

Pada UTBK SNBT 2023, Universitas Padjadjaran (Unpad) mencetak berbagai pencapaian. Salah satunya yakni menjadi salah satu PTN dengan pendaftar terbanyak di UTBK dengan 50.909 pendaftar.

Selain itu, Unpad juga menerima salah satu peserta dengan nilai UTBK tertinggi 2023. Calom mahasiswa Unpad ini diterima pada program studi S1 Pendidikan Dokter dengan nilai 803,64. Nah untuk kamu yang berhasil diterima di Unpad jalur UTBK, jangan lupa untuk melakukan proses registrasi mahasiswa baru.

Proses registrasi mahasiswa harus dilakukan sesuai waktu yang ditentukan. Bila tidak, peserta dianggap mengundurkan diri sebagai calon mahasiswa Unpad.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Yuk, simak cara registrasi mahasiswa baru Unpad jalur UTBK SNBT 2023, dikutip dari laman SMUP Unpad, Rabu (21/6/2023).

Syarat Registrasi Mahasiswa Baru Unpad Jalur UTBK SNBT 2023

  1. Proses registrasi dilakukan di laman https://students.unpad.ac.id/peserta/di mulai tanggal 24-30 Juni 2023 pukul 17.00 WIB.
  2. Calon mahasiswa diwajibkan untuk melengkapi biodata danunggah dokumen sebagai berikut:
    1. - KTP
    2. - Kartu Keluarga
    3. - Akta kelahiran
    4. - Ijazah SMA/sederajat
    5. - Surat Keterangan Sehat
    6. - Surat keterangan bebas narkotika, psikotropika, dan bahan adiktif dari kepolisian atau dokter
    7. - Kartu BPJS atau asuransi kesehatan lain yang dimiliki.
    8. - Surat keterangan bebas buta warna bagi calon mahasiswa di Fakultas Kedokteran, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Pertanian, Fakultas Kedokteran Gigi, Fakultas Psikologi, Fakultas Peternakan, Fakultas Keperawatan, Fakultas Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Fakultas Farmasi dan Fakultas Teknik Geologi.
    9. - File foto ukuran 4 x 6 cm dengan format JPG atau PDF maksimum ukuran 1 MB. Ketentuan latar belakang foto berwarna putih. Peserta menggunakan kemeja dengan blazer berwarna gelap.
  3. Khusus mahasiswa yang memiliki KIP-K dan tidak termasuk dalamUKT Golongan 8 diwajibkanmengunggah dokumen tambahan sebagai berikut:
    1. - Kartu Indonesia Pintar (KIP)
    2. - Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)
    3. - Terdaftar pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dengan bukti tangkapan layar
    4. - Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) yang dikeluarkan oleh Kecamatan setempat dan masih berlaku
    5. - Surat Permohonan Asrama
    6. - Formulir verifikasi
    7. - Surat Permohonan KIP-K
    8. - Surat Pernyataan KIP-K

Seluruh dokumen diunggah dalam bentuk digital berformat JPG atau PDF dengan ukuran file maksimal 1 MB. Unpad akan melakukan proses verifikasi pada data dan dokumen yang diunggah mulai tanggal 25 Juni-9 Juli 2023.

ADVERTISEMENT

Ketentuan Pembayaran UKT

  1. Bagi mahasiswa yang bersedia dan menyetujui besaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) golongan VIII dapat langsung melakukan pembayaran mulai tanggal 26-14 Juli 2023.
  2. Bagi mahasiswa yang tidak termasuk pada golongan VIII dapat mengetahui jumlah tagihan UKT di laman https://students.unpad.ac.id/peserta/ dan harus melakukan pembayaran mulai tanggal 10-14 Juli 2023.
  3. Pembayaran UKT bisa dilakukan melalui BNI, Mandiri, BRI, BJB, BSI, BCA, BTN, Bukopin Syariah, BJB Syariah, BTN Syariah

UKT yang telah dibayarkan tidak dapat dikembalikan dengan alasan apapun.

Bila sudah membayar, Unpad akan menerbitkan Surat Tanda Bukti Resmi Menjadi Mahasiswa dalam bentuk KTM digital paling lambat 17 Juli 2023. KTM berbentuk fisik bisa diambil dalam waktu yang akan ditentukan kemudian.




(twu/twu)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads