Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) membuka jalur Seleksi Mandiri Reguler (SM) pada 16 Mei 2023 hingga 30 Juni 2023. Bagi mahasiswa yang akan masuk UPI selain lewat jalur SNBP atau SNBT, maka jalur SM UPI ini dapat menjadi pilihan yang bisa dicoba.
Jalur SM UPI ini menjadi alternatif lain bagi calon mahasiswa yang berpotensi namun gagal lulus lewat jalur SNBP, SNBT atau SMM PTN Barat. Pada SM UPI 2023, pendaftar dapat memilih dua prodi pada kelompok bidang minat yang sama maupun berbeda (Kependidikan dan/atau Non Kependidikan).
Pendaftar yang ingin mencoba SM UPI 2023 ini dapat melakukan registrasi secara online pada laman https://pmb.upi.edu. Adapun biaya yang harus disiapkan sebelum mendaftar SM UPI ini yakni sebesar Rp 350.000 dan tidak dapat diminta kembali setelah disetorkan ke bank.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut selengkapnya tentang persyaratan, cara pendaftaran, dan jadwal pelaksanaan SM UPI 2023.
Persyaratan Daftar UM UPI 2023
Persyaratan Umum
1. Lulusan SMA/MA/SMK/Paket C tahun 2023, 2022, dan 2021
2. Sehat fisik dan mental yang tidak mengganggu kelancaran belajar di program studi pilihannya
Persyaratan Khusus
1. Pendaftar yang memilih prodi Pendidikan IPA (International Program on Science Education/IPSE) harus mampu berbahasa Inggris secara aktif (perkuliahan diselenggarakan dalam Bahasa Inggris)
2. Pendaftar yang memilih program studi Ilmu Pendidikan Agama Islam mampu membaca Al-Qur-an
Tata Cara Pendaftaran
1. Log in ke laman pmb.upi.edu
2. Mengambil nomor bayar dengan klik Ambil No Bayar, kemudian isi data yang diminta
3. Pendaftar membayar biaya pendaftaran melalui Teller Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Mandiri, Bank Jabar Banten (BJB) di cabang manapun atau dengan metode lain (seperti e-Banking dan melalui ATM) dengan menyebutkan/memasukkan Nomor Bayar PMB SM UPI
4. Setelah menyetorkan biaya pendaftaran, maka akan diperoleh bukti pembayaran dan PIN
5. Log in kembali ke pmb.upi.edu dengan nomor bayar dan PIN yang diperoleh
6. Mengisi biodata dengan lengkap
7. Setelah pengisian data selesai, cetak kartu peserta untuk dibawa pada saat pelaksanaan ujian. Selain itu, kartu peserta berisi informasi jadwal dan lokasi ujian serta menjadi syarat ujian SM UPI nantinya
Jadwal Penting SM UPI 2023
Pengambilan Nomor Bayar dilakukan secara daring (online): 16 Mei - 30 Juni 2023
Pembayaran Biaya Pendaftaran: 16 Mei 2023 - 30 Juni 2023 Pukul 15.00 WIB
Pengisian biodata peserta secara daring (online) : 16 Mei 2023 - 30 Juni 2023 Pukul 23.59 WIB
Pencetakan Kartu Peserta : 16 Mei 2023 - 30 Juni 2023 Pukul 23.59 WIB
Demikian informasi seputar SM UPI 2023. Untuk lebih lanjutnya, detikers bisa melihat informasinya di pmb.upi.edu ya!
(faz/faz)