Cara Cek Pengumuman SPMB Jakarta 2025, Tutup Hari Ini 8 Juli Jam 17.00

ADVERTISEMENT

Cara Cek Pengumuman SPMB Jakarta 2025, Tutup Hari Ini 8 Juli Jam 17.00

Nikita Rosa - detikEdu
Selasa, 08 Jul 2025 14:00 WIB
Link SPMB Jakarta 2025, cek di sini!
Cara Cek Pengumuman SPMB Jakarta. (Foto: Tangkapan Layar SPMB Jakarta)
Jakarta -

Pendaftaran SPMB Jakarta 2025 resmi ditutup hari ini Selasa, 8 Juli 2025 jam 14.00 WIB. Bagaimana cara mengecek pengumuman SPMB Jakarta?

Seperti diketahui, rangkaianSPMB Jakarta telah dimulai sejak bulan Juni lalu. Setelah melalui tiga tahap pendaftaran, akhirnya penerimaan murid baru tahun 2025 resmi ditutup.

Lalu bagaimana cara cek pengumuman SPMB Jakarta 2025? Cek di bawah ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Cara Cek Pengumuman SPMB Jakarta 2025

Cara cek pengumuman SPMB DKI Jakarta 2025 adalah sebagai berikut:

1. Buka laman SPMB DKI Jakarta 2025 pada tautan https://spmb.jakarta.go.id/.

ADVERTISEMENT

2. Pilih jenjang pendidikan calon murid baru.

3. Pilih jalur pendaftaran.

4. Klik menu "Hasil Seleksi".

5. Pilih sekolah tujuan yang didaftarkan.

6. Akan tampil data siswa yang diterima pada SPMB DKI Jakarta 2025.

Alur Daftar Ulang Murid BaruSPMB Jakarta 2025

Apabila dinyatakan lulus pada SPMB DKI Jakarta 2025, calon murid baru harus melakukan daftar ulang. Daftar ulang akan dilakukan secara daring di laman SPMB Jakarta pada 9-10 Juli 2025.

Berikut alur daftar ulang SPMB Jakarta 2025:

Buka laman https://spmb.jakarta.go.id/

Pilih jenjang yang dituju (SD, SMP, SMA, atau SMK)

Pilih jalur pendaftaran yang diikuti

Klik tombol "Daftarkan Murid"

Login menggunakan Nomor Peserta dan Password

Akan muncul pada tampilan menu utama

Klik tombol "Daftar Ulang"

Ikuti tahapan yang tertera pada sistem

Jika sudah klik "Simpan" dan cetak bukti daftar ulang.




(nir/nwk)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads