Pemerintah Harap Tiap Sekolah Rakyat Diisi 1.000 Murid dalam Enam Bulan

ADVERTISEMENT

Pemerintah Harap Tiap Sekolah Rakyat Diisi 1.000 Murid dalam Enam Bulan

Novia Aisyah - detikEdu
Sabtu, 22 Mar 2025 04:00 WIB
Mensos Gus Ipul tinjau sekolah rakyat di Jaksel (Maulani/detikcom)
Foto: Mensos Gus Ipul tinjau sekolah rakyat di Jaksel (Maulani/detikcom)
Jakarta -

Pemerintah berencana membangun 200 Sekolah Rakyat berasrama pada tahun ini. Sekolah-sekolah tersebut diperuntukkan bagi jenjang SD, SMP, dan SMA.

Satu sekolah diharapkan diisi oleh 1.000 murid. Presiden Prabowo Subianto mengharapkan dalam enam bulan bisa mencapai 1.000 murid di masing-masing sekolah.

"Mungkin tahun-tahun pertama akan belum sampai 1.000, tapi nanti saya berharap ya Menteri Sosial, Menteri Dikdasmen mungkin dalam enam bulan bisa mencapai 1.000 murid masing-masing sekolah. Ya, bisa?" kata Prabowo dalam Sidang Kabinet Paripurna Terkait Persiapan Jelang Idulfitri 1446 H yang dilansir oleh YouTube Sekretariat Presiden pada Jumat (21/3/2025)

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Prabowo menyebut yang akan segera diresmikan dalam waktu 3 bulan ini ada 53 Sekolah Rakyat. Kemudian 147 sisanya akan segera menyusul.

"Yang segera mungkin 3 bulan ini bisa kita resmikan 53 sekolah. Ternyata Kementerian Sosial sudah punya gedung-gedungnya, sudah punya areanya jadi tinggal kita renovasi sedikit," ucap Prabowo.

ADVERTISEMENT

Ia mengatakan Sekolah-sekolah Rakyat harus berada di tempat-tempat yang terdapat kantong-kantong kemiskinan.

"Kita harap tiap tahun 200 sehingga dalam lima tahun kita minimal akan punya satu sekolah berasrama di tiap kabupaten," ujarnya.

Pada kesempatan ini Prabowo juga mengatakan Sekolah Rakyat berasrama adalah untuk anak kurang mampu khususnya, dalam rangka memutus rantai kemiskinan. Ia menyebut, anak orang miskin tidak boleh miskin.

"Katakanlah bapaknya sekarang pekerjaannya sangat sederhana, dia umpamanya tukang pemulung, anak dan cucunya tukang pemulung tidak boleh jadi tukang pemulung. Dia harus kita berdayakan," ujarnya.




(nah/nwk)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads