7 Jurusan Teknik dengan Prospek Kerja Menjanjikan, Teknik Sipil-Komputer

7 Jurusan Teknik dengan Prospek Kerja Menjanjikan, Teknik Sipil-Komputer

Fahri Zulfikar - detikEdu
Selasa, 23 Agu 2022 14:00 WIB
Teknik sipil
Foto: Getty Images/iStockphoto/7 Jurusan Teknik dengan Prospek Kerja Menjanjikan, Teknik Sipil-Komputer
Jakarta -

Jurusan teknik menjadi salah satu bidang yang selalu dicari di berbagai industri pekerjaan. Mulai dari teknik sipil, kimia, elektro, hingga komputer.

Dengan berbagai keahlian spesifik yang dimiliki, lulusan jurusan teknik akan mudah dapat kerja mengingat industri yang terbuka untuk mereka.

Berikut ini daftar jurusan teknik yang memiliki prospek kerja menjanjikan.


7 Jurusan Teknik dengan Prospek Kerja Menjanjikan:


1. Teknik Sipil

Melansir laman CNN, teknik sipil atau civil engineering adalah bidang ilmu yang mempelajari tentang perancangan, manufaktur, sampai infrastruktur terkait sebuah bangunan.

Dengan berbagai ilmu terkait bangunan, mulai dari gedung perkantoran bertingkat hingga fasilitas umum, lulusan jurusan teknik sipil akan dibutuhkan banyak perusahaan.


2. Teknik Kimia

Lulusan teknik kimia memiliki bekal terkait penerapan ilmu kimia, baik dalam segi produksi bahan ataupun produk. Tak hanya itu, mereka juga memahami penerapan prinsip ilmu alam dengan prinsip ekonomi serta interaksi antarmanusia.

Oleh karena itu, jebolan teknik kimia bisa memiliki prospek kerja di berbagai bidang mulai dari ahli kimia, peneliti makanan, teknisi laboratorium, hingga tenaga pengajar.

Lulusan teknik kimia juga bisa menjadi teknisi yang memastikan pengolahan makanan berdasarkan pedoman yang ditentukan pemerintah.


3. Teknik Elektro

Lulusan teknik elektro sangat dibutuhkan di berbagai sektor industri. Mulai dari bidang interactive & digital media, digital & wireless communications, IC design & manufacturing, embedded system, manufacture, electronics system, multimedia, internet technology, dan lain sebagainya.


4. Teknik Perminyakan

Lulusan teknik perminyakan dapat bekerja sebagai insinyur reservoir di industri geologi, minyak, dan gas. Selain itu, mereka juga menjadi ahli geologi, insinyur pengeboran, ahli geofisika, dan lainnya.

Umumnya pekerjaan lulusan ini akan bekerja sama dengan insinyur lain dalam mengekstrak minyak dan gas alam, juga melakukan pengeboran.


5. Teknik Penerbangan

Bagi kamu yang tertarik dengan dunia penerbangan, jurusan ini bisa menjadi pertimbangan. Lulusan teknik penerbangan dibutuhkan industri sebagai seorang teknisi penerbangan yang tugasnya memperhatikan komponen fisik pesawat terbang, pesawat ruang angkasa, serta satelit.


6. Teknik Grafika dan Penerbitan

Meski kurang begitu populer, namun nyatanya lulusan jurusan Teknik Grafika dengan keahlian wirausaha bisa bersaing di bidang industri kreatif.

Prospek kerja lulusan jurusan ini luas karena dibutuhkan di berbagai sektor perusahaan. Mulai dari percetakan, penerbit surat kabar, penerbit majalah, penerbit buku, kehumasan, biro iklan ataupun memiliki usaha mandiri.

Di Indonesia sendiri, jurusan Teknik Grafika dan Penerbitan ada di Politeknik Negeri Jakarta (PNJ).


7. Teknik Komputer

Dikutip dari laman Top Universities, para lulusan jurusan teknik komputer menjamin kemampuan optimasi dan pemeliharaan sistem jaringan perusahaan.

Dengan bekal pendidikan yang dimiliki para lulusan teknik informatika dan komputer bisa mengatur sistem yang tak hanya internet tapi juga infrastruktur berbasis teknologi. Hal ini sangat dibutuhkan berbagai perusahaan.

Nah, itulah 7 jurusan teknik dengan prospek kerja menjanjikan. Apakah ada jurusan incaranmu detikers?



Simak Video "Kurma Episode 2: Boleh Nggak Sikat Gigi Saat Puasa?"
[Gambas:Video 20detik]
(faz/faz)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia