20 Universitas Terpopuler di Luar Jawa Versi UniRank 2022, Nomor 1 Siapa?

ADVERTISEMENT

20 Universitas Terpopuler di Luar Jawa Versi UniRank 2022, Nomor 1 Siapa?

Novia Aisyah - detikEdu
Senin, 15 Agu 2022 14:30 WIB
Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar telah tiga hari meliburkan aktivitas perkuliahan untuk mencegah penyebaran virus Corona. Kini kampus tersebut menjadi sepi.
Universitas Hasanuddin. Foto: Hermawan Mappiwali
Jakarta -

Lembaga pemeringkatan UniRank baru saja merilis universitas-universitas terpopuler di Indonesia melalui laporan terbarunya. Laporan bertajuk Peringkat Universitas di Indonesia tahun 2022 itu berisikan 582 institusi pendidikan tinggi di Indonesia.

Para universitas yang termasuk di dalamnya wajib memenuhi beberapa kriteria, di antaranya terakreditasi organisasi terkait, minimal memiliki program S1 atau S2 atau S3, dan memberikan perkuliahan utamanya dalam format tradisional, non jarak jauh, dan tatap muka.

UniRank menyusun peringkat berdasarkan metrik situs kampus. Mengutip dari laman resmi mereka, UniRank memanfaatkan sumber independen untuk menjaga validitas dan metrik non bias. Algoritma metrik situs kampus bersumber dari Moz Domain AUthority, Majestic Referring Domains, Majestic Trust Flow, dan SimilarWeb Global Rank.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam pemeringkatan ini, berbagai kampus luar Jawa tak luput dari penilaian. Bagaimana ranking universitas-universitas di luar Pulau Jawa?

Universitas Terpopuler di Luar Jawa Versi UniRank 2022

1. Universitas Teknokrat Indonesia, Bandar Lampung

ADVERTISEMENT

2. Universitas Riau, Pekanbaru

3. Universitas Hasanuddin, Makassar

4. Universitas Andalas, Padang

5. Universitas Sumatera Utara, Medan

6. Universitas Udayana, Badung

7. UIN Raden Intan Lampung, Bandar Lampung

8. Universitas Negeri Padang, Padang

9. Universitas Lampung, Bandar Lampung

10. Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh

11. Universitas Lambung Mangkurat, Banjarmasin

12. Universitas Medan Area, Medan

13. UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi, Jambi

14. Universitas Mulawarman, Samarinda

15. Universitas Sam Ratulangi, Manado

16. Universitas Sriwijaya, Palembang

17. Universitas Bengkulu, Bengkulu

18. Universitas Malahayati, Bandar Lampung

19. Universitas Jambi, Jambi

20. Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, Medan

Itulah universitas terpopuler di luar Jawa berdasarkan versi UniRank 2022. Ada kampus yang kalian incar, detikers?




(nah/nwy)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads