Memilih jurusan kuliah seringkali dihadapkan pada prospek kerja masa depan. Tak heran jika akhirnya banyak memiliki jurusan kuliah yang paling banyak dibutuhkan di industri.
Padahal ada banyak jurusan lain yang terbilang unik dan memiliki prospek kerja yang sangat menjanjikan untuk menyelamatkan lingkungan dan bumi.
Apa saja jurusan tersebut? Berikut ulasannya dikutip dari laman collegexpress.com.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
6 Jurusan Kuliah Unik yang Bisa Bantu Selamatkan Bumi:
1. Jurusan Ilmu lingkungan
Lulusan jurusan ini akan menjadi ilmuwan dan spesialis lingkungan yang menggunakan pengetahuan mereka tentang ilmu alam untuk melindungi lingkungan dan kesehatan masyarakat.
Lulusan ilmu lingkungan dapat bekerja di berbagai lembaga dan organisasi lingkungan baik swasta maupun negeri.
Pekerjaan dan penelitian mereka mungkin berfokus pada perlindungan kesehatan masyarakat, pemulihan ekosistem, atau analisis perubahan iklim.
Di Indonesia, perguruan tinggi yang menyediakan jurusan ilmu lingkungan S1 di antaranya adalah Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS), hingga Universitas Negeri Semarang (Unnes).
2. Jurusan Teknik Geologi
Jurusan geologi akan mempelajari komposisi, struktur, sifat fisik, dan sejarah pembentukan bumi. Ahli dari bidang ini nantinya akan bertanggung jawab dalam memberi solusi terhadap persoalan bumi.
Jurusan ini dibutuhkan banyak perusahaan swasta dan negeri sehingga kamu bisa berpartisipasi dalam merawat bumi dengan tanggung jawab ilmu yang dimiliki.
Ada banyak kampus di Indonesia yang menyediakan jurusan ini, di antaranya Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Pembangunan Nasional (UPN "Veteran" Yogyakarta), Universitas Padjadjaran (Unpaf), Universitas Diponegoro (Undip), hingga Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed).
3. Jurusan Biologi
Biologi atau studi tentang kehidupan bukan hanya belajar sel dan manusia tetapi juga mencakup ekosistem dan lingkungan.
Spesialisasi dalam Biologi Lingkungan, Biologi Kelautan, Zoologi, atau Mikrobiologi, antara lain, memungkinkan untuk bekerja secara intens dengan alam. Hal ini bisa membantu memberikan riset untuk solusi persoalan bumi.
Beberapa kampus dengan jurusan biologi terbaik adalah Universitas Negeri Semarang (Unnes), Universitas Negeri Malang (UNM), hingga Universitas Airlangga (Unair).
4. Jurusan Hortikultura
Studi tentang hortikultura berfokus pada tanaman yang dapat dimakan dan tidak dapat dimakan. Dalam lingkup yang lebih luas ke dunia pertanian berkelanjutan ahli hortikultura akan fokus pada reboisasi untuk membuat bumi sedikit lebih hijau.
Jurusan ini bisa dipelajari di Politeknik Negeri Lampung (Polinela).
5. Jurusan Kehutanan
Jurusan kehutanan berfokus pada pengelolaan dan konservasi hutan. Hal ini merupakan yang terpenting untuk memperbaiki dan menciptakan kembali hutan dan menjaga tanah alami kita tetap sehat untuk lingkungan dan kesehatan manusia.
Jurusan ini banyak terdapat di kampus Indonesia antara lain Universitas Gadjah Mada, Universitas Sumatera Utara, Universitas Hasanuddin, hingga Universitas Riau.
6. Jurusan Oseanografi
Jurusan kuliah oseanografi adalah ilmu yang mempelajari fenomena fisis dan dinamis air laut yang dapat diaplikasikan ke bidang-bidang lainnya seperti rekayasa, lingkungan, perikanan, bencana laut dan mitigasi (pengelolaan dan pencegahan).
Tentu jurusan ini sangat dibutuhkan mengingat lebih dari 62% kepulauan Indonesia terdiri dari lautan dan hampir 70% bagian dari dunia juga lautan.
Hingga saat ini baru ada dua universitas negeri di Indonesia yang membuka jurusan Oseanografi yaitu Universitas Diponegoro dan Institut Teknologi Bandung.
Nah, itulah 6 jurusan kuliah unik yang bisa bantu selamatkan bumi. Kamu tertarik yang mana?
(faz/lus)