25 Ucapan Hari Guru Singkat, Menyentuh, dan Berkesan

ADVERTISEMENT

25 Ucapan Hari Guru Singkat, Menyentuh, dan Berkesan

Novia Aisyah - detikEdu
Senin, 24 Nov 2025 14:00 WIB
HARI GURU NASIONAL 2025.
Poster Hari Guru Nasional. Foto: CHATGPT
Jakarta -

Hari Guru Nasional akan diperingati besok, Selasa (25/11/2025). Peringatan ini ditetapkan melalui Keputusan Presiden RI Nomor 78 Tahun 1994 tentang Hari Guru Nasional.

Peringatan Hari Guru Nasional bertepatan dengan hari lahirnya Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Surakarta, Jawa Tengah pada 1945 silam. Momen ini menjadi saat yang penting untuk menunjukkan apresiasi atas jasa-jasa guru terhadap pendidikan Indonesia.

Maka dari itu, detikers jangan ketinggalan menunjukkan apresiasi kalian kepada guru-guru kalian tercinta! Kalian bisa menyampaikan apresiasi tersebut dengan ucapan singkat dan menyentuh seperti di bawah ini!

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ucapan Hari Guru Singkat dan Menyentuh

Dikutip dari arsip detikedu dan laman Universitas Negeri Surabaya (Unesa), ini ucapan hari guru yang bisa kalian berikan ke guru kalian:

ADVERTISEMENT
  1. Ilmu yang telah engkau ajarkan adalah hadiah paling indah yang pernah engkau berikan. Terima kasih guruku. Selamat Hari Guru Nasional 2025.
  2. Selamat Hari Guru 2025. Tak henti kami mendoakan, mengisahkan, dan membanggakanmu.
  3. Terima kasih karena engkau mengajari kami cara menjalani hidup. Jasamu akan selalu kekal abdi. Selamat Hari Guru Nasional 2025.
  4. Selamat Hari Guru! Terima kasih atas ilmu dan dedikasi tak terbatas yang telah engkau bagikan kepada kami.
  5. Untuk para pahlawan tanpa jubah, pengabdian kalian telah membentuk masa depan kami. Terima kasih dan selamat Hari Guru!
  6. Guru, engkau adalah pilar penting dalam pembangunan masyarakat melalui pendidikan. Teruslah memberikan inspirasi!
  7. Terima kasih guruku yang tak pernah lelah memberikan cahaya dalam kegelapan ketidaktahuan. Selamat Hari Guru Nasional 2025!
  8. Terima kasih guru, jasamu akan selalu kekal abadi. Selamat Hari Guru 2025.
  9. Guru, hari ini adalah hari mu untuk bersinar seperti bintang yang telah mencerahkan jalan para siswa. Selamat Hari Guru!
  10. Guru, terima kasih atas fondasi yang telah kamu bangun dalam hidupku. Selamat Hari Guru Nasional!
  11. Terima kasih atas pengabdian dan cintamu yang tanpa batas, guruku. Selamat Hari Guru!
  12. Guru adalah orang yang memberikan sayap pada impian anak-anak. Selamat Hari Guru Nasional!
  13. Guruku, engkau adalah orang yang membuat ilmu pengetahuan menjadi petualangan yang tak terlupakan. Selamat Hari Guru 2025.
  14. Selamat Hari Guru Nasional 2025. Dedikasimu adalah sumbangan berharga untuk kemajuan pendidikan dan peradaban.
  15. Terima kasih, Guru! Engkau adalah sosok yang mencerahkan jalan menuju masa depan.
  16. Guru tidak hanya memberikan pelajaran, tetapi juga membuka pintu ke dunia pengetahuan yang luas. Selamat Hari Guru Nasional 2025!
  17. Selamat Hari Guru! Terima kasih atas kebijaksanaan dan dedikasi tanpa batas yang telah kau berikan.
  18. Guruku, engkau pemandu dalam perjalanan pendidikan. Selamat Hari Guru Nasional, teruslah menginspirasi!
  19. Guru, di balik senyummu yang lembut, tersimpan kekuatan yang membesarkan generasi demi generasi. Terima kasih guru.
  20. Selamat Hari Guru Nasional, untukmu yang menanam harapan, menyiram keyakinan, dan memanen masa depan bangsa.
  21. Engkau tidak hanya mengajar, tetapi juga menyalakan cahaya di tempat yang gelap dan menjadikan kami percaya bahwa kami mampu. Selamat Hari Guru Nasional 2025.
  22. Langkahmu sederhana, tetapi jejakmu membekas dalam hidup kami dan menjadi kompas ketika kami tersesat.
  23. Selamat Hari Guru, untukmu guruku yang merawat mimpi dengan ketulusan, sehingga kami bisa berdiri dengan keyakinan.
  24. Engkau ajarkan kami membaca dunia, tak sekadar huruf. Engkau mengajarkan kami memahami hidup, bukan sekadar pelajaran. Selamat Hari Guru!
  25. Guru, setiap nasihatmu adalah jembatan yang menghubungkan kami dengan impian yang dulu terasa jauh. Selamat Hari Guru Nasional 2025!

Itulah ucapan-ucapan Hari Guru yang menyentuh dan bisa kalian kirimkan ke guru masing-masing atau ke media sosial.




(nah/pal)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads