Kumpulan Ucapan Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei yang Penuh Semangat

ADVERTISEMENT

Kumpulan Ucapan Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei yang Penuh Semangat

Devi Setya - detikEdu
Rabu, 18 Mei 2022 18:00 WIB
Semangat Harkitnas (Ilustrasi: Mindra Purnomo/detikcom)
Foto: Semangat Harkitnas (Ilustrasi: Mindra Purnomo/detikcom)
Jakarta -

Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) diperingati setiap tanggal 20 Mei. Ada ucapan penuh semangat yang bisa dijadikan inspirasi untuk meramaikan momen Harkitnas.

Tahun 2022 ini Hari Kebangkitan Nasional ke -114 digelar dengan mengusung tema 'Ayo Bangkit Bersama'. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengenang jasa pahlawan sekaligus membakar semangat nasionalisme. Seperti dengan membagikan ucapan bertema Hari Kebangkitan Nasional.

Menilik dari sejarahnya, Hari Kebangkitan Nasional ini ditandai dengan lahirnya organisasi Boedi Oetomo pada 1908 oleh sembilan pelajar STOVIA (School Tot Opleiding Van Inlandsche Artsen) atau Sekolah Dokter Jawa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Organisasi yang dipelopori para pemuda ini bergerak dalam bidang sosial, ekonomi, pendidikan dan kebudayaan. Selain itu, organisasi ini juga menjadi wadah perjuangan untuk membebaskan masyarakat dari kesengsaraan sekaligus cikal bakal gerakan menuju kemerdekaan Indonesia.

Semangat Hari Kebangkitan Nasional bisa semakin berkobar dengan deretan inspirasi ucapan penuh semangat.

ADVERTISEMENT

Berikut beberapa ucapan yang bisa dibagikan saat momen Hari Kebangkitan Nasional:

1. Selamat memperingati Hari Kebangkitan Nasional. Sejatinya bangkit adalah perjuangan bersama-sama untuk membawa Indonesia yang lebih maju. Mari, bersama-sama bangkit dan berkarya.

2. Kebangkitan adalah kehendak. Harapan adalah penggerak. Marilah kita bangkit bersama demi harapan yang belum kita capai. Selamat hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2022.

3. Di Hari Kebangkitan Nasional ini, jadilah generasi muda yang selalu tangguh untuk mengharumkan nama Indonesia. Bangkit karena kita bangsa yang tangguh.

4. Selamat Hari Kebangkitan Nasional, jadilah penggerak seperti Budi Utomo, wahai pemuda pemudi Indonesia!

5. Ayo bangkit bersama menjadi bangsa yang tangguh! Selamat Hari Kebangkitan Nasional, 20 Mei 2022.

6. Selamat Hari Kebangkitan Nasional! Maju Indonesiaku! Bangkit, Indonesiaku!

7. Cegah perpecahan bangsa, gerakkan semangat persatuan. Selamat Hari Kebangkitan Nasional, Ayo Bangkit Bersama!

8. Selamat Hari Kebangkitan Nasional. Ayo kita lanjutkan semangat bersama untuk terus membuat Indonesia yang lebih baik!

9. Selamat Hari Kebangkitan Nasional ke-114 tahun. Semangat Persatuan Indonesia. Mari bangkit, untuk bersatu! Indonesia sukses dan maju.

10. Selamat Hari Kebangkitan Nasional. Dengan semangat gotong royong dan kolaborasi sebagai warisan kearifan lokal, mari kita jaga persatuan bangsa untuk meraih prestasi bersama.

Demikian ucapan untuk merayakan Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2022 ke-114 Tahun dengan tema Ayo Bangkit Bersama. Ucapan ini bisa jadi pilihan untuk dibagikan lewat media sosial.




(dvs/lus)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads