Beasiswa LPDP Pendidikan Dokter Spesialis Rumah Sakit Pendidikan sebagai Penyelenggara Utama (DS RSPPU) dibuka. Pendaftaran dibuka pada 10 November hingga 1 Desember 2025.
Dalam skema beasiswa ini, awardee akan menjalani kuliah di RSPPU sesuai program studi yang dipilih. Dalam unggahan Instagram @lpdp_ri, disebutkan bahwa beasiswa ini merupakan bentuk jawaban dari Indonesia yang masih kekurangan 27.000 dokter spesialis pada 2025,
Sembunyikan kutipan teks
Bagaimana cara mendapatkan beasiswa ini? Simak ketentuan lengkapnya!
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tujuan Studi Beasiswa LPDP DS RSPPU
1. RS Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita, Jakarta
Program studi: Ilmu penyakit jantung dan pembuluh daerah
Durasi: 9 semester
2. RS Pusat Otak Nasional Prof Dr dr Mahar Mardjono, Jakarta
Program studi: Ilmu Penyakit saraf/neurologi
Durasi: 8 semester
3. RS Ortopedi Soeharso, Surakarta
Program studi: Orthopaedi dan traumatologi
Durasi: 9 semester
4. RS Anak dan Bunda Harapan Kita, Jakarta
Program studi: Ilmu kesehatan anak
Durasi: 8 semester
5. RS Mata Cicendo, Bandung
Program studi: Ilmu kesehatan anak
Durasi: 8 semester
6. RS Kanker Dharmais, Jakarta
Program studi: Onkologi radiasi
Durasi: 8 semester
Syarat Penerima Beasiswa LPDP DS RSPPU
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Berprofesi sebagai dokter dan memiliki surat tanda registrasi (STR) aktif serta memiliki surat izin praktik (SIP) aktif
- Berusia maksimal 35 tahun
- Mempunyai IPK minimal 2,75 dalam skala 4,00
- Memiliki nilai tes bahasa Inggris TOEFLE ITP minimal 450, TOEFL IBT minimal 45, IELTS minimal 5.0 atau PTE Academic minimal 36
- Mengikuti seleksi administrasi dan seleksi substansi.
Cara Pendaftaran Beasiswa LPDP DS RSPPU
1. Menyelesaikan pendaftaran PPDS RSPPU pada aplikasi SATUSEHAT yang disediakan Kementerian Kesehatan
2. Mengisi aplikasi pendaftaran beasiswa LPDP di https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/index.php/site/login
3. Mengunggah dokumen-dokumen yang diperlukan
4. Pendaftaran ditetapkan menjadi calon penerima beasiswa LPDP apabila dinyatakan lulus seleksi oleh Kementerian Kesehatan dan LPDP.
Pendayagunaan Alumni Beasiswa LPDP DS RSPPU
Setelah menerima beasiswa dan lulus dari program studi lewat beasiswa LPDP DS RSPPU, alumni akan ditempatkan menjadi dokter di daerah tugas asal bagi dokter yang sudah menjadi pegawai negeri sipil (PNS).
Sementara dokter yang non-PNS akan ditempatkan di daerah prioritas atau daerah tertinggal, perbatasan, dan kepulauan (DTPK) sesuai ketetapan Kementerian Kesehatan.
Jadwal Seleksi Beasiswa LPDP DS RSPPU
- Pendaftaran: 10 November-1 Desember 2025
- Seleksi administrasi: 2-16 Desember 2025
- Pengumuman hasil seleksi administrasi: 18 Desember 2025
- Seleksi substansi: 13-23 Januari 2026
- Pengumuman hasil seleksi substansi: 9 Februari 2026
- Perkulihan paling cepat: pekan ke-4 Februari 2026
Demikian informasi beasiswa LPDP DS RSPPU. Jika detikers ingin tahu lebih detail soal beasiswa ini bisa dilihat di sini.
(cyu/nah)











































