Sekolah Tinggi Hukum (STH) Indonesia Jentera membuka beasiswa kuliah penuh untuk calon mahasiswa 2023. Ada Beasiswa Jentera dan Beasiswa Sinergi DDTC yang bisa detikers daftar.
Beasiswa Jentera adalah beasiswa bagi masyarakat umum yang sudah selesai SMA untuk lanjut pendidikan tinggi di STH Indonesia Jentera. Beasiswa ini meliputi seluruh biaya kuliah selama 8 semester yang termasuk biaya masuk, biaya semester, dan biaya SKS, serta biaya hidup bagi mahasiswa asal luar Jabodetabek.
Sementara itu, Beasiswa Sinergi DDTC adalah beasiswa kerja sama STH Indonesia Jentera dan perusahan konsultan pajak DDTC bagi masyarakat umum untuk menempuh pendidkan hukum, khususnya isu hukum pajak. Beasiswa ini juga meliputi seluruh biaya kuliah, dan biaya hidup bagi mahasiswa asal luar Jabodetabek.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Syarat Beasiswa Jentera 2023/2024
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Lulusan SMA/sederajat tahun 2021, 2022, atau 2023
- Nilai rata-rata ijazah minimal 7.00
- Bersedia mengikuti pembelajaran dengan metode blended learning
- Memiliki prestasi akademik dan nonakademik, dibuktikan dengan fotokopi piagam atau surat keterangan dari sekolah atau pihak terkait
- Lolos seleksi administrasi, tulis, dan wawancara
- Menulis personal statement
Syarat Dokumen Beasiswa Jentera
- Formulir online
- Surat referensi dari orang yang mengenal kamu
- Hasil scan ijazah SMA/sederajat atau Surat Keterangan Lulus bagi yang belum memiliki ijazah
- Slip gaji terakhir orang tua atau surat pernyataan tentang penghasilan orangtua
- Hasil scan KTP/kartu pelajar
- Pasfoto berwarna
Pendaftaran Beasiswa Jentera dapat dilakukan dengan mengisi formulir online di sini.
Syarat Beasiswa Sinergi DDTC 2023
- WNI
- Tertarik menekuni hukum pajak
- Bersedia membuat tugas akhir dengan tema hukum pajak
- Bersedia mengikuti pembelajaran blended learning
- Membuat Commitment Letter untuk menekuni hukum pajak dan membuat tugas akhir dengan tema hukum pajak
- Menulis personal statement
- Menyertakan Surat Referensi
Syarat Dokumen Beasiswa Sinergi DDTC 2023
- Mengisi formulir online
- Surat referensi dari orang yang mengenal kamu
- Scan ijazah SMA/sederajat atau Surat Keterangan Lulus bagi yang belum memiliki ijazah
- Slip gaji terakhir orangtua atau surat pernyataan tentang penghasilan orangtua
- CV terbaru
- Scan KTP/ identitas lainnya
- Pasfoto berwarna
- Commitment Letter
- Personal statement
Pendaftaran Beasiswa Sinergi DDTC dapat dilakukan dengan mengisi formulir online di sini.
Informasi selengkapnya tentang beasiswa di STH Indonesia Jentera bisa dilihat di jentera.ac.id/beasiswa atau melalui email pmb@jentera.ac.id dan kontak Astria di 021-8302070 dan SMS/WA 0811 977 2070. Semoga berhasil, detikers!
(twu/nwy)