Rajawali Ingkar Janji, Band Ugal-ugalan Idola Dagang Canang

Rajawali Ingkar Janji, Band Ugal-ugalan Idola Dagang Canang

Tim detikBali - detikBali
Kamis, 26 Mei 2022 15:11 WIB
Rajawali Ingkar Janji, kelompok musik asal bali yang menyebut dirinya sebagai band idola dagang canang.
Rajawali Ingkar Janji, kelompok musik asal bali yang menyebut dirinya sebagai band idola dagang canang. (Foto: Instagram rij_bersalaman)
Denpasar -

Skena musik indie di Pulau Dewata sangat riuh bin semarak. Musik yang ditawarkan juga beragam: metal, punk, rock, grunge, stoner, hingga hard-parodic-core!

Yang terakhir tadi tampaknya layak disandang oleh band nyentrik, Rajawali Ingkar Janji!

"Apa khe? apa khe? Aku hardcore ne!!!" seloroh juru kidung sekaligus selaku frontman, Jik Tolet, dalam salah satu penampilannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mrekak. Nyeleneh. Terkadang ngawur.

Meski begitu, mereka selalu menjadi pembeda ketika berbagi panggung dengan band-band lain. Kadang bikin terpingkal, selang beberapa saat kemudian penonton kembali diajak pogo dan bersenang-senang.

Pada satu pementasan, para personil Rajawali Ingkar Janji tampil mengenakan daster. Sementara di lain kesempatan, mereka menggunakan kostum mirip tahanan hingga petugas pemadam kebakaran.

Mereka menyebut diri sebagai band idola dagang canang dengan motto salam metal empat jari.

Memasuki lantai dansa, Jik Tolet, Ko Yudis, Arie Fat, Zuar, dan Kengkeng membuka penampilan mereka dengan RIJ Anthem.

"Rajawali Ingkar Janji / Band ugal-ugalan/
Band idola dagang canang / Band idola dagang lumpiang /
Rajawali Ingkar Janji / Band ugal-ugalan /
Salam metal empat jari / Terapi gembira disini ..."

Rajawali Ingkar Janji selalu tampil percaya diri. Sebagai band hard-parodic-core, mereka tak punya konsep musik yang ajeg.

Terkadang memainkan musik punk, rock, metal, dan lain-lain. Apapun yang sedang naik daun, mereka tak segan untuk memparodikannya.

Mereka seolah mengajak para penikmat musiknya untuk menertawai diri sendiri. Sindir sana sini dengan lirik-lirik satire.

Baru-baru ini, Rajawali Ingkar Janji melepas video klip perdananya bertajuk Psychomelik. Nomor ini memiliki rasa stoner rock yang cukup renyah.

Psychomelik diangkat dari fenomena kenakalan remaja dan persepsi para orang tua di Bali yang mengira anaknya kesambet makhluk astral.

"PSYCHOMELIK tercipta karena dilandasi fenomena yang sering terjadi saat ini dimana kenakalan remaja dengan penyalahgunaan obat menjadi salah persepsi di mata orang tua yang mengira anak mereka kesurupan / kesambet makhluk tak kasat mata." demikian tertulis dalam caption pada video klip tersebut.

Video klip tersebut mendapat respons menarik dari para penonton di kanal Youtube Rajawali Ingkar Janji. Kocak dan jenaka. Kita tak hanya dibuat tertawa saat menonton video klip, tetapi juga ketika membaca kolom komentar.

Penasaran dengan band idola dagang canang ini? Intip saja akun Instagram mereka rij_bersalaman. (*)




(iws/iws)

Hide Ads