Pedenya Harry Kane Sebut Jadi Kandidat Peraih Ballon d'Or 2026

Pedenya Harry Kane Sebut Jadi Kandidat Peraih Ballon d'Or 2026

Bayu Baskoro - detikBali
Minggu, 16 Nov 2025 22:39 WIB
RIGA, LATVIA - OCTOBER 14: Harry Kane of England reacts during the FIFA World Cup 2026 qualifier match between Latvia and England at Daugava Stadium on October 14, 2025 in Riga, Latvia. (Photo by Carl Recine/Getty Images)
Harry Kane. (Foto: Getty Images/Carl Recine)
Denpasar -

Harry Kane menyebut dirinya dalam performa terbaik saat ini. Bomber Bayern Munich itu bahkan percaya diri alias pede dengan menyebut dirinya bisa menjadi kandidat peraih Ballon d'Or 2026.

"Semoga saja, jika semuanya berjalan sesuai keinginan saya buat klub dan negara, maka saya pasti akan masuk dalam perbincangan untuk meraih trofi seperti Ballon d'Or," kata Kane seperti dikutip dari detikSport, Minggu (16/11/2025).

Kane diketahui sudah mengoleksi 23 gol dari 17 penampilan bersama Bayern Munich. Tak hanya itu, dia juga telah mengemas enam gol dan membantu Timnas Inggris menyapu bersih kemenangan dalam tujuh laga kualifikasi Piala Dunia 2026.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di sisi lain, Kane mengaku mengetahui banyak yang membicarakan perkembangan fisiknya belakangan ini. Namun, dia menegaskan kondisinya kini sudah lebih bugar.

ADVERTISEMENT

"Jika saya membandingkannya dengan apa yang saya rasakan sekarang, saya rasa saya jauh lebih bugar dan tajam. Itu mungkin karena beberapa cedera kecil yang saya alami menjelang akhir musim," imbuh mantan kapten Tottenham Hotspur itu.

Menurut Kane, ia menjadi kandidat kuat peraih Ballon d'Or tahun depan jika mampu membawa Bayern dan Inggris meraih trofi. "Saya merasa sebaik yang pernah saya rasakan sekarang," imbuhnya.

Artikel ini telah tayang di detikSport. Baca selengkapnya di sini!




(iws/iws)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads