De Gea Gagalkan 2 Penalti, AC Milan Menyerah 1-2 dari Fiorentina

De Gea Gagalkan 2 Penalti, AC Milan Menyerah 1-2 dari Fiorentina

Tim detikSport - detikBali
Senin, 07 Okt 2024 07:04 WIB
FLORENCE, ITALY - OCTOBER 06: David de Gea of Fiorentina celebrates during the Serie match between Fiorentina and Milan at Stadio Artemio Franchi on October 06, 2024 in Florence, Italy. (Photo by Claudio Villa/AC Milan via Getty Images)
AC Milan menyerah dari Fiorentina dengan skor 1-2 pada pekan ketujuh Serie A musim ini. David de Gea tampil gemilang dan menggagalkan dua penalti Rossoneri. (Foto: AC Milan via Getty Images/Claudio Villa)
Bali -

AC Milan harus menyerah dari Fiorentina dengan skor 1-2 pada pekan ketujuh Serie A musim ini. David de Gea tampil gemilang dengan menggagalkan dua penalti Rossoneri dalam duel yang berlangsung di Artemio Franchi, Senin (7/10/2024) dini hari WIB.

Berdasarkan hasil tersebut, Milan terpaksa turun ke urutan enam klasemen sementara dengan koleksi 11 poin. Sementara itu, Fiorentina ada di peringkat 11 dengan 10 poin.

Jalannya Laga Fiorentina Vs AC Milan

Dilansir dari detikSport, tuan rumah mendapat hadiah penalti seusai Theo Hernandez dinyatakan melanggar Dodo dalam perebutan bola di dalam box Rossoneri pada menit ke-22. Moise Kean maju sebagai eksekutor, tapi arah tembakannya mudah dibaca Mike Maignan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Gol Fiorentina akhirnya hadir pada menit ke-35. Yacine Adli, yang dipinjam dari Milan pada awal musim ini, sukses menjebol klub induknya sendiri. Setelah menerima lemparan ke dalam dari Robin Gosens, ia menggiring bola masuk ke kotak penalti Milan dan melepaskan tembakan ke sudut kanan gawang.

Menjelang turun minum, Milan mendapat penalti seusai Luca Ranieri melanggar Tijjani Reijnders yang berdiri bebas di kotak terlarang. Hernandez yang maju sebagai eksekutor. Hanya saja, boa tembakannya kembali ditepis oleh David de Gea. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

ADVERTISEMENT

Memasuki babak kedua, Milan kembali mendapat penalti pada menit ke-56. Kali ini, penalti disebabkan Kean yang menendang Matteo Gabbia dalam perebutan bola. Tammy Abraham gantian menjadi eksekutor, tetapi tembakannya juga berhasil ditepis De Gea.

Milan akhirnya mencetak gol dari open play di menit ke-60. Christian Pulisic menuntaskan crossing Hernandez dari sisi kiri dengan tembakan voli ke sudut kiri gawang Fiorentina dan tanpa mampu dihalau De Gea.

Fiorentina kembali memimpin pada menit ke-73. Moise Kean meneruskan long ball De Gea kepada Albert Gudmundsson yang kemudian melepaskan tembakan keras ke sudut kanan gawang. Maignan berusaha terbang untuk menghalaunya, namun gagal.

Situasi menjadi panas menjelang akhir laga. Pelatih Fiorentina Raffaele Palladino diusir wasit pada menit ke-85 akibat protes berlebihan terhadap wasit. Semenit kemudian, Samuel Chukwueze hampir menyamakan skor, tetapi tembakannya ditepis De Gea.

Tak ada lagi gol tambahan yang tercipta. Skor 2-1 bertahan hingga laga tuntas.

Artikel ini telah tayang di detikSport. Baca selengkapnya di sini!




(iws/iws)

Hide Ads