Italia tampil buruk di babak 16 besar Euro 2024. Gli Azzurri kalah dua gol tanpa balas dari Swiss. Padahal, Italia yang datang ke Jerman dengan status juara bertahan menjadi salah satu favorit kampiun Euro 2024. Namun, sebenarnya kegagalan Italia sudah diprediksi oleh Carlo Ancelotti.
Dilansir detikSport, dalam pertandingan Sabtu (29/6/2024) malam WIB di Olympiastadion Berlin, dua gol Swiss dicetak oleh Remo Freuler dan Ruben Vargas.
Italia tampil tidak bertaring. Mereka tak berdaya selama 90 menit. Statistik mencatat Italia cuma bikin satu shots on target berbanding empat dari Swiss.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tersingkirnya Italia membalikkan banyak prediksi. Tapi sepertinya, tidak bagi Carlo Ancelotti.
Pria asal Italia yang melatih Real Madrid itu pernah ditanya awak media soal prediksi sejauh mana Federico Chiesa dkk melangkah di Euro 2024 sebelum ajang kompetisi itu dimulai. Ancelotti tampak tidak menaruh harapan banyak.
"Saya berbicara tentang generasi seperti Pirlo, Totti, dan Del Piero. Kini, saya tidak melihat pemain berkelas kecuali Donnarumma," jelasnya kepada La Repubblica.
"Mereka masih butuh banyak waktu untuk bisa bersaing," sambungnya.
Carlo Ancelotti pun menyebut Jerman sebagai salah satu favorit juara. Apalagi, mereka adalah tuan rumah.
"Saya penasaran dengan Jerman, mereka main di kandangnya dan punya tim yang menarik," tutup pelatih berusia 64 tahun itu.
(hsa/hsa)