Bali United belum pernah meraih kemenangan sejak putaran kedua Liga 1 2023/2024 bergulir. Bahkan, Serdadu Tridatu kehilangan ketajaman. Tak sekalipun mencetak gol dalam dua pertandingan terakhir.
Untuk itu, Bali United bertekad pecah telur dalam laga melawan Persis Solo di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kamis (29/2/2024). Bahkan, bek gaek Jajang Mulyana menegaskan tak ada alasan untuk tidak memenangi pertandingan dan meraih tiga poin besok.
"Buat saya besok pertandingan sangat penting tidak ada kata lain selain tiga poin, besok kami harus kerja keras, semangat semoga hasilnya maksimal," ujar Jajang dalam konferensi pers prapertandingan di Gianyar, Rabu (28/2/2024).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk memenuhi hasrat timnya meraih kemenangan, Jajang meminta bantuan suporter untuk memenuhi stadion.
"Sebagai pemain kedatangan suporter ke stadion menambah motivasi dan gairah kami. Semoga besok kami bermain bagus, kerja keras, dan mendapat hasil yang maksimal yaitu tiga poin," harap pemain yang mengawali karier sebagai striker itu.
Untuk diketahui, dalam laga sebelumnya Bali United kalah 0-1 melawan Persik Kediri. Kemudian, saat bertandang ke Makassar bermain imbang 0-0. Seretnya poin membuat posisi Bali United di empat besar kian terancam.
Persis Solo bukanlah lawan yang mudah meskipun baru mendapat promosi musim lalu. Statistik mencatat dalam tiga kali pertemuan Bali United dua kali kalah. Yakni, pada 15 September 2022 dan 19 Agustus 2023. Satu pertandingan lagi, 27 Februari 2023 Bali United menang.
Pelatih Bali United Stefano Cugura mengatakan persiapan kali ini lebih sedikit dibandingkan saat laga bertemu PSM sebelumnya. Namun, dia berharap laga besok timnya bisa menang agar bisa naik di posisi kedua papan klasemen.
"Waktu kami bisa menang besok, kami bisa naik dari klasemen bisa naik di posisi kedua," ujar Teco.
Teco juga menyebut suporter punya pengaruh besar dalam membantu rencana timnya. Dia berharap banyaknya fans bisa memberi tekanan kepada pemain lawan.
"Terakhir kami main di sini lawan Persib di Desember, sudah lumayan lama, kami pasti sudah rindu main di Dipta, mudah-mudahan besok kami main bagus dan bisa menang," tandas mantan pelatih Persija Jakarta itu.
(hsa/hsa)