MU Melaju ke Liga Champions Seusai Bungkam Chelsea 4-1

MU Melaju ke Liga Champions Seusai Bungkam Chelsea 4-1

Tim detikSport - detikBali
Jumat, 26 Mei 2023 06:36 WIB
MANCHESTER, ENGLAND - MAY 25: Anthony Martial of Manchester United celebrates with Jadon Sancho, Aaron Wan-Bissaka and Marcus Rashford after scoring the teams second goal during the Premier League match between Manchester United and Chelsea FC at Old Trafford on May 25, 2023 in Manchester, England. (Photo by Naomi Baker/Getty Images)
Manchester United sukses membungkam Chelsea 4-1 di Old Trafford, Jumat (26/5/2023) dini hari WIB. MU mengantongi tiket melaju ke Liga Champions musim depan. (Foto: Getty Images/Naomi Baker)
Bali -

Manchester United sukses membungkam Chelsea 4-1 dalam lanjutan liga Inggris di Old Trafford, Jumat (26/5/2023) dini hari WIB. Hasil ini membuat MU mengantongi tiket untuk melaju ke Liga Champions musim depan.

Di sisi lain, Liverpool dipastikan cuma meraih tiket ke Liga Europa akibat kemenangan MU ini. The Reds awalnya berharap MU kalah demi menjaga peluang ke Liga Champions sampai pekan terakhir.

Namun, The Reds harus rela berada di posisi kelima dengan 66 poin. Dengan semua kontestan menyisakan satu laga lagi, Liverpool tak bisa menyamai menyusul Newcastle United, yang ada di posisi keempat dengan 70 poin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemain MU Bruno Fernandes mengaku senang setelah timnya membungkam Chelsea. "Kami juga akan senang jika Liverpool tidak berada di sana (Liga Champions), tetapi bagi kami ini tentang mendapatkan yang terbaik untuk diri kami sendiri," kata Bruno Fernandes kepada Sky Sports.

ADVERTISEMENT

Adapun Man United duduk di posisi ketiga dengan 72 poin dan meraih tiket ke Liga Champions musim depan. Berikutnya, Newcastle United turun ke urutan keempat dengan 70 angka, tapi sudah aman di posisi empat besar. Sementara itu, Chelsea ada di posisi ke-12 dengan 43 angka.

Jalannya Pertandingan MU vs Chelsea

Dilansir dari detikSport, Man United berhasil mencetak gol pertamanya ke gawang Chelsea pada menit keenam. Sebuah tembakan bebas dari Christian Eriksen disambar dengan sundulan Casemiro. 1-0 MU memimpin.

Chelsea mencoba melawan dan mengambil penguasaan bola setelah kebobolan. Hanya saja, sampai menit ke-15, Si Biru tidak mampu memberikan ancaman berarti ke gawang MU.

Menit ke-24, Anthony Martial mengalami cedera di menit ke-24. Laga harus terhenti sekitar lima menit sampai akhirnya winger asal Brasil itu ditandu dan diganti oleh Marcus Rashford.

Kai Havertz buang peluang emas di menit ke-32. Bola sundulannya di mulut gawang MU malah melebar dari target.

Tempo permainan perlahan berjalan sedang, meski Chelsea masih condong mendominasi. Beberapa usaha dari tim asal London itupun masih belum ada yang mengarah ke gawang.

Man United memperbesar keunggulan saat laga memasuki injury time. Jadon Sancho lepas dari posisi offside dan melepaskan umpan ke tiang jauh, yang disambar oleh Martial. Skor 2-0 bertahan untuk MU sampai turun minum.

Memasuki babak kedua, The Red Devils nyaris memperbesar skor saat laga baru berjalan satu menit. Sebuah tembakan dari Bruno Fernandes menerpa ujung atas tiang gawang.

Eriksen dalam situasi tak terduga menyontek bola di mulut gawang Chelsea di menit ke-53. Kepa Arrizabalaga dengan sigap mampu membuang bola sebelum masuk ke gawang.

Man United mendapatkan hadiah penalti setelah Fernandes dilanggar Wesley Fofana. Fernandes yang maju sebagai eksekutor sukses membawa MU memimpin 3-0 di menit ke-73.

Chelsea dibuat malu oleh MU. Fofana melakukan umpan yang sangat lemah ke arah Trevoh Chalobah, yang membuat bola dicuri lawan. Rashford kemudian memperdaya Fofana dan Kepa untuk membawa MU memimpin 4-0 di menit ke-78.

Chelsea mendapatkan gol hiburan di menit ke-89. Tembakan mendatar dan menyilang dari Joao Felix gagal dibendung David De Gea, namun MU tetap menang dengan skor 4-1.

Susunan Pemain:

Man United: De Gea; Wan-Bissaka, Varane, Lindelof, Shaw (Malacia 46'); Casemiro, Eriksen (Fred 70'), Antony (Rashford 29'), Bruno Fernandes (McTominay 86'), Sancho; Martial (Garnacho 70').
.
Chelsea: Kepa; Azpilicueta, Chalobah, Fofana, Hall; Chukwuemeka (Loftus-Cheek 82'), Enzo Fernandez, Gallagher; Madueke (Ziyech 82'), Mudryk (Pulisic 64'), Havertz (Felix 64').




(iws/gsp)

Hide Ads