Empat pemancing ikan menemukan mayat perempuan, Baiq Rahmayanti, di Pantai Tanjung Menangis, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB), pukul 22.30 Wita, Senin (20/11/2023). Jasad Baiq mengapung di bawah jembatan pantai itu.
Kasi Humas Polres Lombok Timur Iptu Nicolas Oesman menuturkan empat pemancing yang menemukan mayat Baiq adalah Muhammad Nasrullah (35), Saiful Bahri (14), M. Rizki (14), dan Abdul Maad (37). Mereka sempat mengira jasad Baiq adalah sampah.
"Setelah ditarik, ternyata mayat perempuan," kata Nicolas, Selasa (21/11/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nicolas menerangkan Nasrullah dan kawan-kawan langsung menuju warung untuk memberitahukan warga setempat terkait penemuan mayat tersebut. Mereka kemudian menaikkan jenazah Baiq.
Mayat Baiq lalu dibawa ke Puskesmas Batuyang untuk diperiksa. Hasilnya, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh jenazah itu.
"Hasil pemeriksaan dokter menemukan kepala korban terdapat banyak kutu, kuku lebam, tak ada cairan atau darah di telinga, dan gigi seri bawah tidak ada," kata Nico.
Menurut Nico, Baiq merupakan warga Desa Pringgabaya, Lombok Timur, yang berusia 50 tahun.
Adik kandung Baiq, Nico melanjutkan, menjelaskan Baiq merupakan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) sejak 23 tahun lalu. "Korban dikabarkan sudah lama mengalami gangguan jiwa," paparnya.
Keluarga Baiq, Nico menambahkan, menolak jenazah perempuan tersebut diautopsi. Mayat tersebut dibawa oleh keluarga untuk dimakamkan.
(gsp/iws)