Mandalika Grand Prix Association (MGPA) selaku penyelenggara MotoGP Mandalika 2023 membuka pendaftaran bagi masyarakat untuk menjadi relawan. Ada 2.000 relawan yang akan direkrut untuk menyukseskan event tersebut.
Diketahui, jadwal MotoGP Mandalika 2023 digelar pada 13-15 Oktober di Pertamina Mandalika Internasional Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Direktur Utama MGPA Priandhi Satria mengaku pihaknya bakal merekrut sekitar 2.000 relawan yang akan ditugaskan selama event MotoGP Indonesia 2023.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Adapun pembukaan pendaftaran para relawan ini mulai dibuka pada hari ini, Senin 12 September sampai 16 September 2023.
"Iya benar (pendaftaran) dibuka pada tanggal 12-16 September," kata Priandhi, Selasa (12/9/2023).
Adapun, pendaftaran bisa dilakukan langsung di Dining Hall Pertamina Mandalika International Street Circuit mulai pukul 08.00 hingga 15.00 Wita.
Priandhi merincikan sejumlah kategori relawan yang dibutuhkan, di antaranya, marshal, crowd control, hospitality, media centre, security, ticketing, administrasi, cleaning service, dan waste management.
Diakui, pada hari pertama pembukaan pendaftaran ini, ratusan orang telah mendaftar menjadi relawan di Sirkuit Mandalika. Mereka diproyeksikan bertugas untuk mendukung kelancaran penyelenggaraan event di lapangan.
Antara lain bidang keamanan, kebersihan, acara dan teknisi. Untuk bidang keamanan, relawan bertugas mengatur crowd control, traffic management, parkir penonton dan peserta event.
Diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo memberikan atensi sekaligus pesan khusus ke Pemerintah Provinsi NTB perihal event MotoGP Mandalika 2023.
"Ya karena kalau tahun depan kan Oktober beliau (Presiden Jokowi) sudah lengser. Jadi tentu, pada waktu itu saya dapat pesan dari Kementerian BUMN, ini MotoGP 2023 yang akan sangat menjadi atensi pemerintah pusat," kata Gubernur NTB Zulkieflimansyah saat ditemui pada Senin (4/9/2023) di Mataram.
Gubernur Zul mengaku mendapatkan pesan khusus Jokowi melalui Kementerian BUMN agar NTB mempersiapkan secara maksimal perhelatan MotoGP Mandalika 2023.
Sejumlah kekurangan yang terjadi pada perhelatan MotoGP Mandalika 2022 menjadi bahan evaluasi dalam penyelenggaraan tahun ini.
"Pak Jokowi akan datang, menteri-menteri juga akan datang. Makanya kami sebagai tuan rumah menyiapkan diri secara maksimal," ucapnya.
Perhelatan MotoGP Mandalika 2022, menyisakan sejumlah catatan yang menjadi kekurangan. Mulai dari melonjaknya harga kamar hotel sampai persoalan transportasi.
Pada perhelatan MotoGP Mandalika 2022, banyak penonton yang komplain karena persoalan manajemen rekayasa lalu lintas akibat membeludaknya jumlah penonton.
(dpw/nor)