Miris, Bocah Tewas Tenggelam Saat Susul Ayahnya di Perahu

Manggarai

Miris, Bocah Tewas Tenggelam Saat Susul Ayahnya di Perahu

Ambrosius Ardin - detikBali
Kamis, 08 Jun 2023 13:42 WIB
TKP bocah laki-laki dengan inisial SR tewas tenggelam di Kali Gongger, Lingkungan Bari, Kelurahan Reo, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT).(istimewa)
Foto: TKP bocah laki-laki dengan inisial SR tewas tenggelam di Kali Gongger, Lingkungan Bari, Kelurahan Reo, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT).(istimewa)
Manggarai -

Bocah laki-laki berinisial SR tewas tenggelam di Kali Gongger, Lingkungan Bari, Kelurahan Reo, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT). Bocah berusia empat tahun itu terjatuh dari jembatan bambu saat mendatangi ayahnya yang berada dalam perahu.

Kasubag Humas Polres Manggarai Ipda I Made Budiarsa mengatakan peristiwa memilukan itu terjadi pada Rabu (7/6/2023) sekitar pukul 15.30 Wita. "Saat itu ayah korban sedang berada di dalam perahu yang berlabuh di Kali Gongger, dan korban hendak menuju ke ayahnya dengan menyeberangi jembatan bambu," jelas Made dalam keterangannya, Kamis (8/6/2023).

Ia mengatakan saat SR menyeberangi jembatan bambu itu, kakaknya memanggil ayahnya dari kejauhan memberitahukan keberadaan SR di jembatan tersebut. Sang kakak kemudian pergi bermain.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Panggilan kakak SR rupanya tak didengar sang ayah karena ada suara mesin perahu. Beberapa saat kemudian, kakak korban melihat SR sudah dalam posisi terapung di atas permukaan air.

"Kakak korban langsung berteriak meminta tolong kepada ayahnya yang berada di dalam perahu, dan ayah korban langsung melompat ke dalam kali untuk menyelamatkan korban," jelas Made.

Bocah asal Lingkungan Bari, Kelurahan Reo itu sempat dilarikan ke Puskesmas Reok, namun nyawanya tak tertolong. "Berdasarkan hasil pemeriksaan medis, korban dinyatakan meninggal dunia," tandas Made.




(nor/gsp)

Hide Ads