Jebolan Partai Berkarya Jadi Nakhoda Baru PSI NTB

Jebolan Partai Berkarya Jadi Nakhoda Baru PSI NTB

Helmy Akbar - detikBali
Jumat, 28 Apr 2023 21:18 WIB
Eks ketua DPW Partai Berkarya NTB Agus Kamarwan ditunjuk menjadi Ketua DPW PSI NTB. (Foto: Helmy Akbar/detikBali)
Eks ketua DPW Partai Berkarya NTB Agus Kamarwan ditunjuk menjadi Ketua DPW PSI NTB. (Foto: Helmy Akbar/detikBali)
Mataram -

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menunjuk eks Ketua DPW Partai Berkarya NTB Agus Kamarwan sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI NTB. Penunjukan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan (SK) DPP PSI Nomor: 278/SK/DPP/2023 tentang Pengangkatan Susunan Kepengurusan DPW PSI NTB.

"SK ini terbit tanggal 26 April 2023," kata Agus Kamarwan kepada detikBali, Jumat (28/6/2023).

Dalam hal ini, Agus Kamarwan menggantikan posisi Dian Sandi Utama yang kini menjabat Koordinator Wilayah (Korwil) Bali-Nusra DPP PSI. SK tersebut juga menempatkan Putrawan Tasal Sukma Prawira sebagai Sekretaris dan Inggrid Laksmi Bay sebagai Bendahara DPW PSI NTB.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelum SK pengangkatan yang ditandatangani Ketua Umum Giring Ganesha Djumaryo dan Sekretaris Jendral Dea Tunggaesti ini terbit, DPP PSI juga menerbitkan SK pemberhentian Dian Sandi Utama sebagai ketua DPW PSI NTB.

"Dalam SK pencabutan itu disampaikan juga apresiasi dan terima kasih setinggi-tingginya atas apresiasi dan perjuangan pengurus sebelumnya," jelasnya.

Agus Kamarwan mengaku berkomitmen untuk membesarkan partai dengan berlambang tangan menggenggam mawar itu. Di tengah persaingan sengit partai peserta Pemilu, Agus Kamarwan optimistis membawa PSI tumbuh menjadi partai yang diperhitungkan di NTB.

"Apalagi PSI adalah partai milenial dan sebagian besar bergabung anak muda yang sangat peduli pada wajah perpolitikan bangsa. Kami optimis dapat membawa narasi yang kuat mengajak pemilih bergabung dengan PSI," ujarnya.

Ia menyadari tantangan yang akan dihadapi tidak mudah. Namun, Agus Kamarwan menyebut pengalamannya saat turut membesut Partai Berkarya menjadi modal penting untuk membesarkan PSI di NTB.

"Saya pikir ini soal cara, bagaimana kami membawa partai ini dikenal visi misinya dengan baik dalam perpolitikan tanah air," katanya.

Agus Kamarwan menjelaskan agenda terdekat yang ingin dia selesaikan adalah mempersiapkan Daftar Calon Sementara (DCS) untuk Pemilu 2024. Ia pun mengatakan akan terjun langsung dalam palagan Pileg 2024. Tak tanggung-tanggung, ia akan maju sebagai calon DPR RI Dapil NTB Pulau Lombok.

"Partai akan besar kalau semua kadernya turun bekerja keras, bahu-membahu membesarkan partai," tandasnya.




(iws/BIR)

Hide Ads