Bule Kekar Ngamuk di Minimarket Kuta Utara, Dikunci dari Luar oleh Pegawai

Agus Eka Purna Negara - detikBali
Kamis, 11 Apr 2024 19:10 WIB
Foto: Seorang bule mengamuk lalu dikunci staf toko dari luar di Kuta Utara, Badung, Kamis (11/4/2024) pagi. (Tangkapan layar Instagram)
Badung -

Seorang pria warga negara asing (WNA) mengamuk dan mengancam sejumlah orang di depan minimarket di wilayah Petitenget, Desa Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Badung. Kejadian itu terjadi pada Kamis (11/4/2024) sekitar pukul 03.30 Wita. Tidak ada yang berani mendekati bule berbadan kekar itu.

"Badannya gede. Ada staf yang jaga pagi tadi, sempat di dalam (toko) diancam. Seperti selesai berkelahi di luar, setelah itu masuk (ke toko)," kata salah seorang di lokasi yang enggan disebut namanya, ditemui detikBali, Kamis sore.

Tidak hanya mengancam, bule itu memecahkan sekitar lima botol minuman berharga mahal di toko itu. Situasi pun semakin tidak kondusif.

Staf toko lantas keluar dan mengunci bule itu dari luar. Tak bisa keluar, pelaku makin mengamuk. Dia berteriak meminta agar pintu dibuka lalu menyalakan api.

Saat ini, bule itu sudah diamankan oleh polisi. "Sudah dibawa polisi tadi pagi," ujar warga.

Kapolsek Kuta Utara AKP Muhammad Rizky Fernandez membenarkan kejadian itu. Menurut Rizky, bule tersebut sudah ditahan di Polsek Kuta Utara.

Namun polisi belum bisa memeriksa pria tersebut lantaran masih pengaruh alkohol. "Masih bersama kami, menunggu sadar," kata Rizky.

Karena itu, polisi belum mengetahui identitas pria itu dan motifnya. "Nanti akan diperiksa. Informasi dari saksi kejadian sekitar 03.30 Wita. Nanti kami dalami," tandas Rizky.



Simak Video "Video: Bule yang Ngamuk di Klinik Bali Positif Narkoba, Ngaku Halusinasi"

(hsa/hsa)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork