Ghea Indrawari Tutup Classy Yamaha Youth Festival di Bali dengan Meriah!

Ghea Indrawari Tutup Classy Yamaha Youth Festival di Bali dengan Meriah!

Siti Mu’amalah - detikBali
Minggu, 10 Des 2023 21:22 WIB
Penampilan Ghea Indrawari di akhir acara Classy Yamaha Youth Fest di Bali, Minggu (10/12/2023). (Siti Mu’amalah)
Foto: Penampilan Ghea Indrawari di akhir acara Classy Yamaha Youth Fest di Bali, Minggu (10/12/2023). (Siti Mu'amalah)
Denpasar - Penutupan Classy Yamaha Youth Festival 2023 di Bali berlangsung meriah dengan penampilan Ghea Indrawari. Seluruh peserta lomba, suporter masing-masing sekolah, dan staf guru bernyanyi dan menari bersama di tengah GOR Ngurah Rai, Denpasar, Bali.

Ghea tampil girly dengan dress perpaduan pink dan putih. Dengan rambut diurai menambah keanggunan penyanyi jebolan Indonesian Idol ini.

Penampilan Ghea Indrawari di akhir acara Classy Yamaha Youth Fest di Bali, Minggu (10/12/2023). (Siti Mu'amalah)Penampilan Ghea Indrawari di akhir acara Classy Yamaha Youth Fest di Bali, Minggu (10/12/2023). (Siti Mu'amalah) Foto: Penampilan Ghea Indrawari di akhir acara Classy Yamaha Youth Fest di Bali, Minggu (10/12/2023). (Siti Mu'amalah)

Tak tanggung-tanggung, Ghea membawakan sepuluh lagu diiringi enam anggota band dan dua penari latarnya. Membuat suasana di dalam GOR semakin hidup dan meriah. Semua yang hadir ikut terlena bernyanyi bersama Ghea.

Semua bersatu-padu menghayati setiap lagu yang dibawakan. Lagu yang dibawakan di antaranya Sempurna, Rasa Cinta Ini, Celengan Rindu, dan Jiwa Yang Bersedih sebagai lagu penutup.

Untuk diketahui sebelum Ghea tampil, dilakukan pembagian hadiah bagi pemenang masing-masing lomba. Berikut daftar pemenang setiap kategori lomba:

Modern Dance

Juara 1: SMA Tunas Daud
Juara 2: SMAN 5 Denpasar
Juara 3: SMAN 3 Denpasar

Miss Classy

Juara 1: SMAN 6 Denpasar
Juara 2: SMAN 1 Kuta
Juara 3: SMAN 5 Denpasar


(nor/nor)

Hide Ads